kievskiy.org

Update Covid-19 Dunia 28 April 2021: Corona di India Cetak Rekor 362.902 Kasus dalam Sehari

Seorang pria membawa kayu berjalan melewati tumpukan kayu pemakaman orang-orang yang meninggal karena Covid-19 saat kremasi massal, di sebuah krematorium di New Delhi, India, 26 April 2021.
Seorang pria membawa kayu berjalan melewati tumpukan kayu pemakaman orang-orang yang meninggal karena Covid-19 saat kremasi massal, di sebuah krematorium di New Delhi, India, 26 April 2021. /Reuters/Adnan Abidi


PIKIRAN RAKYAT - Covid-19 atau virus corona hingga saat ini masih melanda sebagian wilayah dunia. Covid-19 merupakan salah satu virus yang dapat menular lewat udara.

Sejak pertama kali ditemukan di China pada Desember 2019 silam, jumlah kasus positif Covid-19 di dunia terus mengalami peningkatan.

Berdasarkan data terbaru dari World o Meters sebagaimana dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com jumlah kasus Covid-19 dunia pada Rabu, 28 April 2021 pagi pukul 08.25 WIB mencapai 149.315.032 kasus.

Sementara, penambahan kasus harian sebanyak 826.687, meninggal 14.698.

Baca Juga: Dua Peristiwa Kebakaran di Garut Hanguskan Tiga Rumah

Total sembuh sebanyak 127.454.650 dan menyisakan kasus aktif Covid-19 18.712.360 secara global.

Dalam data tersebut, Amerika Serikat (AS) hingga saat ini masih menempatkan posisi pertama tingkat kasus Covid-19 dunia dengan total kasus 32.927.015 dengan penambahan kasus baru dalam 24 jam terakhir sebanyak 51.970 orang.

Kasus harian Covid-19 India kembali catatkan rekor

India kini menjadi episentrum pandemi virus corona global karena gelombang kedua infeksi telah mendorong jumlah kematian lebih dari 200.000 orang.

Negara di Asia Selatan ini terus mencatatkan kasus tinggi dengan penambahan hari ini sebanyak 362.902, sehingga total menjadi 17.988.637.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat