kievskiy.org

Marak Pasien Covid-19 di India Terinfeksi Jamur Hitam, Dampaknya Lebih Fatal

Ilustrasi varian baru corona. Di India, pasien-pasien Covid-19 terinfeksi jamur hitam.
Ilustrasi varian baru corona. Di India, pasien-pasien Covid-19 terinfeksi jamur hitam. /Pixabay/Bru-nO

PIKIRAN RAKYAT –  Negara India yang dikenal dengan sebutan Bollywood itu kini terus mencatat rekor tinggi atas kasus Covid-19, terbukti dengan lebih dari 4.000 kematian akibat Covid-19 terjadi pada awal bulan Mei 2021.

Bahkan, baru-baru ini dilaporkan bahwa beberapa pasien Covid-19 di India terdeteksi mengidap infeksi jamur langka dan berpotensi fatal yang disebut mukormikosis, atau dikenal juga dengan sebutan jamur hitam.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), mukormikosis itu disebabkan oleh sekelompok jamur yang disebut mucormycetes, yang tumbuh di tanah dan bahan organik yang membusuk, seperti daun dan kayu yang membusuk.  

"Ini ada di mana-mana dan ditemukan di tanah dan udara dan bahkan di hidung dan lendir orang sehat," ujar Dr. Akshay Nair yang merupakan seorang ahli bedah mata yang berbasis di Mumbai.

 Baca Juga: Umumkan Keadaan Darurat, Kabinet Israel Setujui Serangan Besar-besaran ke Palestina

Ia menyebut bahwa jamur bisa masuk ke dalam tubuh melalui luka dan lecet lain di kulit, atau infeksi bisa terjadi di sinus atau paru-paru setelah orang menghirup spora jamur.

Begitu masuk ke dalam tubuh, jamur terkadang bisa menyebar melalui aliran darah dan memengaruhi organ lain, seperti otak, mata, limpa, dan jantung .

Menurut CDC hal yang paling umum adalah mukormikosis menyerang mereka yang memiliki sistem kekebalan yang lemah , termasuk mereka yang menderita diabetes dan mereka yang menggunakan obat-obatan yang menekan aktivitas kekebalan.

 Baca Juga: Stok Vaksin Covid-19 Meningkat, Kemenkes Targetkan 1 Juta Suntikan per Hari Usai Lebaran 2021

Kini, pasien Covid-19 di India semakin banyak yang tertular infeksi mukormikosis atau jamur hitam menurut laporan dari media The New York Times.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat