kievskiy.org

Teori Bocor dari Lab Wuhan, Joe Biden Perintahkan Intel CIA Turun Tangan Selidiki Asal-usul Covid-19

Presiden AS, Joe Biden.
Presiden AS, Joe Biden. /Reuters/Carlos Barria REUTERS


PIKIRAN RAKYAT - Presiden AS, Joe Biden memerintahkan intelijen AS termasuk Central Intelligence Agency (CIA) untuk menyelidiki asal usul Covid-19.

Perintah itu menunjukkan pemerintahan Joe Biden menganggap serius virus mematikan itu secara tidak sengaja bocor dari laboratorium, selain teori yang ditularkan dari hewan.

Biden menjelaskan CIA dan badan intelijen AS lainnya belum mencapai konsensus bagaimana virus itu berasal dari China. Presiden AS meminta intel AS melaporkan temuan mereka dalam 90 hari.

"Saya sekarang telah meminta komunitas intelijen untuk melipatgandakan upaya mereka untuk mengumpulkan dan menganalisis informasi yang dapat membawa kita lebih dekat ke kesimpulan yang pasti," kata Joe Biden, dikutip dari New York Times, Jumat, 28 Mei 2021.

Baca Juga: Anjasmara Pamer Foto 'Menikah dengan Devi Permatasari'

Perintah Biden muncul setelah adanya kritikan terhadap Organisasi Kesehatan Dunia yang menyebut Covid-19 tidak mungkin bocor dari laboratorium Institut Virologi Wuhan.

Tidak lazim bagi AS untuk mengungkapkan aktivitas badan intelijennya yang tidak ditutup-tutupi.

"Amerika Serikat juga akan terus bekerja dengan mitra yang berpikiran sama di seluruh dunia untuk menekan China agar berpartisipasi dalam penyelidikan internasional berbasis bukti yang penuh, transparan, dan untuk memberikan akses ke semua data dan bukti yang relevan," kata Biden, dikutip dari Donga.

Menanggapi perintah Biden, China mengkritik AS karena mempolitisasi asal usul Covid-19.

"Sejak wabah Covid-19 tahun lalu, beberapa kekuatan politik telah terpaku pada manipulasi politik dan permainan menyalahkan, sementara mengabaikan kebutuhan mendesak rakyat mereka untuk memerangi pandemi," kata kedutaan besar China di AS pada Kamis, 27 Mei 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat