kievskiy.org

1.200 Orang Buang Air Besar di Pesisir, Kotoran Manusia Berserakan di Pantai India

Ilustrasi pesisir pantai.
Ilustrasi pesisir pantai. /Pixabay/Leif Linding Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Bicara soal pantai, umumnya memori di otak kita akan menampilkan pemandangan dan ingatan-ingatan indah yang bersatu padu dengan suara deburan ombak diiringi semilir angin sejuk.

Namun tampaknya gambaran tersebut berbeda jauh dengan kondisi yang terjadi di pantai sekitar Mumbai, India.

Fenomena tak terduga muncul di negara bagian Maharashtra itu, sebanyak 1.200 orang dikabarkan buang air besar di pesisir hingga pantainya tercemar oleh kotoran manusia.

Baca Juga: Baby Aurel Lahir! Atta Halilintar Ungkap Istrinya Diam-diam ke Rumah Sakit hingga Hilang Seharian

Di sekitar daerah pesisir pantai ini memang terdapat pemukiman miskin dan keberadaan toilet umum pun sangat terbatas.

Alhasil, setiap harinya terdapat ribuan warga miskin yang memilih buang air di pantai lantaran tak tahu lagi harus pergi ke mana.

Informasi tersebut juga dibenarkan oleh salah seorang warga yang tinggal di sana.

Baca Juga: Daftar Wisata Menggunakan Campervan yang Layak jadi Pilihan, dari Lembang hingga Bali

“Pada siang hari, 1.200 orang jongkok di sisi pantai untuk buang air. Entah siang atau malam, ini terjadi dalam sehari 24 jam,” katanya, dikutip dari unggahan video di channel YouTube VPRO Metropolis pada Senin, 27 September 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat