kievskiy.org

Trump Tunjuk Miliuner Exxon Mobil Jadi Menlu AS

CEO Exxon Mobil, Rex Tillerson ditunjuk sebagai menteri luar negeri Amerika Serikat untuk kabinet baru di bawah kepemimpinan Presiden Donald Trump.*
CEO Exxon Mobil, Rex Tillerson ditunjuk sebagai menteri luar negeri Amerika Serikat untuk kabinet baru di bawah kepemimpinan Presiden Donald Trump.*

WASHINGTON, (PR).- Kabinet baru Donald Trump menjadi kabinet terkaya dalam sejarah Amerika Serikat. Pasalnya, banyak menteri yang diangkat oleh Trump merupakan miliuner AS dengan jumlah kekayaan puluhan sampai ratusan juta dolar. Sejumlah menteri baru Trump punya kekayaan dengan jumlah fantastis karena mereka sebelumnya adalah para direktur perusahaan ternama dunia, seperti Goldman Sachs dan Exxon Mobil. Seperti dilaporkan Reuters, Selasa 13 Desember 2016, presiden terpilih AS Donald Trump kembali menunjuk seorang CEO perusahaan bonafide sebagai menterinya. Setelah sebelumnya menunjuk Steven Mnuchin, mantan CEO Goldman Sachs sebagai menteri keuangan, kini yang terbaru, Trump menunjuk mantan CEO Exxon Mobil, Rex Tillerson sebagai menteri luar negeri. Pilihan Trump ini cukup mengejutkan karena menunjuk pengusaha sebagai menteri luar negeri. Padahal sebelumnya, mantan capres AS tahun 2012 Mitt Romney yang juga pengkritik Trump, sempat menjadi calon kuat untuk menduduki posisi penting di dunia tersebut. Selain Romney, mantan wali kota New York Rudy Giuliani, gubernur South Carrolina Nikki Haley , senator Alabama Jeff Sessions, dan m​antan​ Direktur Badan Intelijen Amerika Serikat (CIA) David Petraeus juga sempat dinominasikan sebagai calon menlu AS. Namun akhirnya pilihan Trump berlabuh pada mantan CEO Exxon Rex Tillerson yang dikenal sebagai salah satu orang kaya AS. Pilihan Trump ini setidaknya bisa menghindarkan dirinya dari kritikan jika memilih Romney, Petraeus dan Giuliani karena ketiga orang ini punya masalah di era silam. Romney yang merupakan pejabat Partai Republik selama kampanye Trump, terus-terusan melontarkan kecaman kepada sang miliuner. Kemudian Giuliani yang dikenal sebagai sahabat Trump dianggap banyak kalangan tak layak untuk menjadi menlu karena tak punya pengalaman internasional. Selain itu, Giuliani saat masih menjadi jaksa, juga dituding pernah menjerat ayah dari menantu Trump, ke penjara dengan tudingan mengemplang pajak. Saat itu, sang menantu yang bernama Jared Kushner, belum menikah dengan anak Trump. Dia masih remaja berusia 15 tahun ketika ayahnya dipenjara akibat dituduh mengemplang pajak. Sejumlah oang menduga, Jared lah yang melarang Trump menunjuk Giuliani sebagai menlu. Jared sendiri merupakan salah satu anggota keluarga Trump yang sangat berpengaruh dalam memberikan masukan soal kabinet dan pemerintahan transisi. Ayah Jared merupakan miliuner ternama di AS, sama dengan Trump. Sementara Jared dikenal sebagai pengusaha sukses dan pintar yang menikah dengan putri pertama Trump, Ivanka pada Oktober 2009 lalu.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat