kievskiy.org

Empat Ekor Lebah Hidup dalam Kelopak Mata Wanita

FOTO ilustrasi lebah keringat yang hidup di kelopak mata.*/NET
FOTO ilustrasi lebah keringat yang hidup di kelopak mata.*/NET

TAIPEI, (PR).- Serangga kecil yang dikenal sebagai lebah keringat ditemukan berada dalam mata bengkak seorang wanita.

Dilansir The Guardian , Kamis 11 April 2019, ketika seorang wanita asal Taiwan bernama He pergi ke rumah sakit atas keluhan mata bengkak, ia hanya membayangkan akan dirawat karena infeksi biasa.

Ternyata, terdapat empat ekor lebah hidup di balik kelopak mata wanita berumur 29 tahun itu. Mereka hidup dengan meminum air mata He.

Para dokter di Rumah Sakit Universitas Fooyin, Taiwan, mengatakan bahwa ini pertama kalinya ada kejadian seperti ini. Mereka berhasil mengeluarkan keempat lebah keringat dari kelenjar air mata He.

“Saya melihat sesuatu yang tampak seperti kaki serangga, jadi perlahan saya tarik serangga itu dengan bantuan mikroskop. Satu per satu saya keluarkan mereka tanpa melukai tubuh mereka,” ujar Dr Hung Chi-ting, kepala oftalmologi rumah sakit, saat konferensi pers.

Menurut laporan CTS News, He, yang hanya mengijinkan nama keluarganya saja yang disebutkan, sedang merawat makam keluarga dan mencabuti rumput liar ketika sesuatu masuk ke matanya. Ia hanya mencucinya dengan air karena dianggap yang masuk hanya tanah. Namun, pada malam harinya matanya membengkak dan terasa rasa sakit yang sangat tajam di bawah kelopak matanya.

Pagi harinya di rumah sakit, Dr Hung awalnya hanya berpikir He menderita infeksi biasa. Akan tetapi ketika ia memeriksa mata He melalui mikroskop, ia melihat kaki-kaki kecil lebah bergerak di kelenjar airmatanya. Para lebah tersebut sedang meminum kelembapan serta garam dari air matanya.

Penglihatan He, serta hidup para lebah, terselamatkan karena wanita itu tidak mengusap matanya.

Lebah kecil itu dikenal dengan nama Halictidae atau “lebah keringat”. Mereka meminum cairan yang keluar dari manusia dan dapat ditemukan di seluruh dunia. Biasanya mereka tidak agresif dan menyengat hanya bila disentuh. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat