kievskiy.org

Ribuan Orang di Turki Turun ke Jalan Dukung Sikap Mesut Ozil Terkait Muslim Uighur

DEMONSTRAN di Istanbul Turki menyuarakan dukungan terhadap sikap Mesut Ozil dan mengecam aksi pemerintah Tiongkok terhadap musllim Uighur.*
DEMONSTRAN di Istanbul Turki menyuarakan dukungan terhadap sikap Mesut Ozil dan mengecam aksi pemerintah Tiongkok terhadap musllim Uighur.* /REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Ribuan orang berkumpul di Istanbul Turki, Jumat 20 Desember 2019 guna mendukung umat muslim di Uighur, Tiongkok sekaligus menyuarakan dukungan solidaritas kepada gelandang Arsenal Mesut Ozil.

Kehebohan muncul di jagat maya atas kritik Mesut Ozil terhadap kebijakan Tiongkok terhadap minoritas muslim Uighur.

Pekan lalu, Mesut Ozil mengunggah pesan di media sosial yang menyebut minoritas muslim di Uighur sebagai "pejuang yang melawan penganiayaan".

Mesut Ozil juga mengecam tindakan keras Tiongkok dan pembungkaman respons umat muslim.

Baca Juga: Solidaritas Bobotoh untuk Muslim Uighur di Laga Terakhir Persib

Massa di Istanbul membentangkan spanduk bertuliskan "Hentikan penyiksaan" dan meneriakkan kalimat-kalimat bernada kecaman seperti "Tiongkok pembunuh, bebaskan Turkestan Timur" serta "Turkestan Timur tidak sendirian" menggunakan istilah yang digunakan Uighur untuk Xinjiang.

PBB dan sejumlah kelompok pembela HAM memperkirakan, 1 hingga 2 juta orang, yang kebanyakan etnis muslim Uighur, ditahan dalam kondisi tak manusiawi di Xinjiang sebagai bagian dari apa yang disebut Beijing kampanye antiterorisme.

Tiongkok kerap membantah penganiayaan terhadap muslim Uighur dan Kementerian Luar Negeri mereka menyebutkan Mesut Ozil termakan kabar hoaks.

Baca Juga: Pendakwah Malaysia Serukan Boikot Produk Tiongkok Terkait Polemik Uighur

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat