kievskiy.org

Info Banjir Hari Ini, Awali Tahun Baru Hastag #Banjir Penuhi Twitter

Hastag #Banjir jadi trending topik di twitter.*
Hastag #Banjir jadi trending topik di twitter.* /TWITTER

PIKIRAN RAKYAT - Hujan yang terus menerus mengguyur sejak malam tahun baru kemarin membuat beberapa kota besar di Indonesia mengalami banjir.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk hari ini saja, 1 Januari 2020, daerah Jabodetabek sudah dikepung oleh Banjir.

Daerah yang paling banyak terkepung banjir yaitu daerah Bekasi dengan 20 titik banjir.

Baca Juga: Banjir Jakarta Hari Ini, Berikut Nomor Telepon Penting yang Bisa Dihubungi

Inipun kemudian menjadi perhatian netizen di twitter sehingga hastag #banjir menjadi trending di kanal twitter.

hingga pukul 10:32 WIB, Tim Pikiran-Rakyat.com mencatat bahwa hastag #banjir mendapatkan tweet sebanyak lebih dari 30 ribu tweet dibandingkan hastag lainnya.

Hastag #banjir lebih populer dibandingkan hastag-hastag lainnya seperti #indoxx1, #rebahanpertamadi2020, dan #dispatch.

Baca Juga: Info Banjir Hari Ini, Banjir Kiriman Tambahan Akan Tiba di Kota Bekasi Pukul 12.00 WIB

Banyak hastag yang menunjukan keadaan lokasi yang terkena dampak karena adanya banjir.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat