kievskiy.org

Cegah Penyebaran COVID-19, Warga Inggris Ingin Larangan Total Semua Perjalanan Luar Negeri

ILUSTRASI
ILUSTRASI //pexels/David Jakab /pexels/David Jakab

 

PIKIRAN RAKYAT - Setengah dari warga Inggris berpikir bahwa semua perjalanan ke dan dari Inggris harus dihentikan dalam upaya untuk menghentikan penyebaran virus corona COVID-19.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Mirror, sebuah penelitian terhadap 1.000 orang dewasa di Inggris juga menemukan bahwa hampir sepertiga 'sangat khawatir' mengenai COVID-19 ini.

Sementara 73 persen diantaranya khawatir tentang kerabat mereka yang berusia lanjut atau mereka yang dianggap 'beresiko tinggi'.

Baca Juga: 9 Langkah Fisik Hindari Virus Corona, dari Berhenti Mengusap Wajah hingga Menggunakan Pena

Kurang dari setengahnya atau sekitar 49 persen tidak percaya bahwa pemerintah melakukan cukup banyak upaya untuk mengatasi wabah.

Tak hanya itu, banyak yang percaya semua festival besar dan acara olahraga seperti Glastonbury, Festival Cheltenham, final Piala FA dan Grand National harus dibatalkan untuk mencegah penyebarannya.

Ditambah, lebih dari seperempat dari mereka yang disurvei khawatir tentang dampak virus terhadap rencana liburan yang sebelumnya ditetapkan.

Baca Juga: Jabar Bentuk Crisis Center Corona, Ini Nomor Hotline COVID-19 yang Bisa Dihubungi Warga

Terdapat 14 diantaranya berpikir untuk membatalkan atau mengubah rencana perjalanan. Banyak pula yang mengubah rutinitas sehari-hari akibat virus ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat