kievskiy.org

Mulai Kehabisan Stok Pangan Akibat Wabah Virus Corona COVID-19, Warga Wuhan: Saya seperti Pengungsi

WUHAN yang masih dalam karantina Pemerintah Tiongkok mulai kehabisan stok pangan dan barang konsumsi karena banyak barang yang kesulitan masuk.*
WUHAN yang masih dalam karantina Pemerintah Tiongkok mulai kehabisan stok pangan dan barang konsumsi karena banyak barang yang kesulitan masuk.* /AFP AFP

PIKIRAN RAKYAT - Wabah virus corona COVID-19 belum juga usai meski Tiongkok disebut sudah melewati masa puncaknya.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs Johns Hopkins University, Tiongkok daratan mencatat 80.151 kasus positif virus corona per Rabu pagi, 4 Maret 2020.

Lebih dari setengahnya atau 47.401 orang sudah pulih dan dipulangkan dari rumah sakit. Adapun pasien yang meninggal dunia mencapai 2.945 orang.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 4 Maret 2020, Cancer Harus Berhati-hati hingga Ada Kabar Baik untuk Aquarius

Penambahan kasus pada hari sebelumnya hanya 125 kasus. Angka ini merupakan yang paling rendah dibandingkan enam minggu ke belakan sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Guardian.

Walau sudah mulai mereda, Tiongkok hingga hari ini masih memberlakukan karantina terhadap kota-kota yang terinfeksi parah seperti Wuhan.

Akibatnya, mulai terjadi penipisan stok bahan pangan dan barang konsumsi lainnya.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Virus Corona di Pelatnas Cipayung, PBSI Lakukan Langkah Preventif

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari AFP via Business Insider, sejumlah warga Wuhan dilaporkan kesulitan mendapatkan makanan untuk konsumsi sehari-hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat