kievskiy.org

Curhat ke Emmanuel Macron, Vladimir Putin Tuding Barat Abaikan Kekhawatiran Rusia atas Ekspansi NATO

Tentara Rusia
Tentara Rusia /dok. Reuters via Arab News

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan kepada Presiden Prancis, Emmanuel Macron, bahwa Barat mengabaikan kekhawatiran keamanan Moskow atas ekspansi NATO dan Ukraina.

Pada awal pekan ini, Amerika Serikat (AS) dan NATO memberikan tanggapan terkait tuntutan keamanan yang diajukan Rusia kepada mereka.

Rusia sebelumnya meminta Barat untuk berjanji kalau mereka tidak akan pernah mengakui Ukraina ke dalam aliansi keamanan yang dipimpin Amerika Serikat.

“Tanggapan AS dan NATO tidak mempertimbangkan kekhawatiran mendasar Rusia termasuk mencegah ekspansi NATO dan menolak untuk menyebarkan sistem senjata serang di dekat perbatasan Rusia,” kata Vladimir Putin pada Emmanuel Macron.

Baca Juga: Mimpi Ashanty Jadi Nenek Terwujud, Aurel Hermansyah Bersalin sambil Ditemani sang Bunda

Vladimir Putin juga menyebutkan AS telah mengabaikan kekhawatiran utama lainnya yang dirasakan oleh Rusia.

Dia menyampaikan AS telah gagal dalam menjelaskan bagaimana keamanan di Eropa dapat terjamin tanpa adanya kerugian pertahanan negara lain.

Kremlin mengungkapkan kedua pemimpin ini berbicara panjang lebar, di mana Vladimir Putin memberitahukan Emmanuel Macron kalau dia akan berhati-hati.

Dia menyatakan akan memutuskan langkah selanjutnya yang diambil setelah mempelajari tanggapan AS dan NATO secara hati-hati.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat