kievskiy.org

Pria Bersenjata Tembak Mati Pendeta Seusai Pulang dari Gereja di Pakistan

Ilustrasi altar Gereja.
Ilustrasi altar Gereja. /Pixabay.com/WikiImages Pixabay.com/WikiImages


PIKIRAN RAKYAT - Sekelompok pria bersenjata di Pakistan dilaporkan menembak mati seorang pendeta dan melukai satu orang lainnya seusai pulang dari gereja di kota Peshawar, Pakistan, Minggu, 30 Januari 2022.

Polisi setempat mengatakan dua penyerang mengendarai sepeda motor lalu melepaskan tembakan ke arah mobil sehingga menewaskan pendeta bernama William Siraj.

Belum ada pihak yang bertanggung jawab atas penembakan tersebut. Di luar Gereja tersebut sebelumnya pernah terjadi bom bunuh diri pada tahun 2013 dan menjadi salah satu serangan paling mematikan terhadap minoritas Kristen Pakistan.

Baca Juga: 50 Twibbon Imlek 2022, Cocok Dibagikan di Media Sosial Saat Chinese New Year

"Kami menuntut keadilan dan perlindungan umat Kristen dari Pemerintah Pakistan," kata Azad Marshall, uskup paling senior di Gereja Pakistan, dikutip dari Reuters.

Daerah barat laut Pakistan yang berbatasan dengan Afghanistan telah terjadi peningkatan serangan militan terhadap pasukan keamanan dalam beberapa hari terakhir.

Banyak dari mereka diklaim sebagai Tehreek-e-Taliban Pakistan (TTP), sebuah kelompok yang mengasosiasikan dirinya dengan Taliban Afghanistan.

Tayangan TV memperlihatkan ambulan membawa jenazah pendeta itu dan dikerumuni para pelayat yang menangis.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat