kievskiy.org

Karyawan Starbucks di Guangzhou Positif Terinfeksi, 2.300 Orang Jalani Tes COVID-19

ILUSTRASI Seorang pekerja di gerai Starbucks.*
ILUSTRASI Seorang pekerja di gerai Starbucks.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Sedikitnya 2.300 orang di Tiongkok terpaksa menjalani tes COVID-19. Tes dilakukan usai seorang karyawan Starbucks di Guangzhou positif terinfeksi COVID-19.

Disampaikan bahwa seorang karyawan kedai minum berjaringan global di Good World Plaza, Guangzhou, itu ditemukan terinfeksi COVID-19 dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Baca Juga: Dana Stimulus Dampak Penanganan Covid-19 Diprediksi Tetap Dibutuhkan Sampai Tahun 2022

Hal tersebut sebagaimana pantauan dari Laman penyiaran resmi Tiongkok di akun WeChat, Selasa 21 April 2020.

Para pengunjung dan semua pekerja di salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Ibu Kota Provinsi Guangdong dalam 14 hari terakhir diperiksa oleh otoritas kesehatan setempat dan harus menjalani tes asam nukleat di tempat-tempat yang telah ditentukan paling lambat Minggu 19 April 2020 sebelum pukul 18.00 waktu setempat.

Baca Juga: Tak Ada Lalu Lintas Orang Masuk atau Keluar, Pemerintah Resmi Melarang Mudik

Sebuah bar yang berjarak sekitar 500 meter dari Starbucks sebelumnya juga telah ditemukan beberapa kasus positif dan tanpa gejala, demikian CCTV, stasiun televisi resmi pemerintah Tiongkok.

Insiden itu bakal menjadi persoalan tersendiri bagi kedai kopi ternama di dunia yang bermarkas di Seattle, Amerika Serikat, itu karena di Tiongkok terdapat 4.200 unit gerai.
Tiongkok merupakan pasar terbesar kedua Starbucks setelah AS, demikian Global Times.

Baca Juga: Meski Tak Ditempati, Mahasiswa Tetap Dipaksa Bayar Sewa Kos selama Pandemi COVID-19

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat