kievskiy.org

Konflik Rusia-Ukraina Meningkat, Volodymyr Zelensky Minta Politisi yang Kabur untuk Kembali

Konflik antara Ukraina dan Rusia semakin meningkat.
Konflik antara Ukraina dan Rusia semakin meningkat. /Kolase foto PIXABAY/jorono/Clker-Free-Vector-Images

PIKIRAN RAKYAT – Ketegangan antara Rusia dan Ukraina dikabarkan semakin meningkat.

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky meminta para politisi dan pengusaha yang kabur untuk kembali ke negaranya dan melindungi Tanah Airnya.

Volodymyr Zelensky memberikan pesan kepada para politisi dan pengusaha yang melarikan diri dari Ukraina sejak krisis terjadi.

Baca Juga: Atta Halilintar Syok Lihat Wajah Anak Sendiri, Ashanty Geleng Kepala: Sudah Sudah Aduh!

"Saya berbicara secara terpisah ke semua perwakilan negara, pegawai negeri sipil, wakil rakyat dari semua tingkatan yang telah melarikan diri dari negara itu atau berencana untuk melakukannya.

"Rakyat Ukraina telah mempercayakan Anda tidak hanya untuk memerintah negara, tetapi juga untuk melindunginya. Ini adalah tugas langsung anda dalam situasi ini untuk bersama kami, dengan rakyat Ukraina," kata Volodymyr Zelensky.

Zelensky tidak hanya menghubungi para politisinya yang kabur, tapi juga para pengusaha yang kabur meninggalkan Ukraina.

Baca Juga: So Sweet! Dari Teman Diskusi Saham Jadi Teman Hidup

“Kembalilah kepada orang-orang anda dan negara, karena anda mendapatkan pabrik dan kekayaan Anda di sini," katanya.

Sebelumnya, negara barat percaya dengan adanya serangan dari Rusia dalam waktu dekat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat