kievskiy.org

Inggris Siapkan Bantuan ke Ukraina, Persiapan jika Invasi Rusia Dilancarkan

Tentara Rusia
Tentara Rusia /dok. Reuters via Arab News

PIKIRAN RAKYAT - Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson dikabarkan sedang menyiapkan paket bantuan ke Ukraina.

Paket tersebut dikirimkan untuk persiagaan jika invasi Rusia benar-benar terjadi.

Juru bicara pemerintahan Inggris mengakatan perbatasan Ukraina sedang mengalami krisis akibat tingginya intensi dengan Rusia beberapa waktu ke belakang.

Dijelaskan juga, Boris Johnson akan melakukan perjalanan ke Eropa akhir pekan ini untuk membahas konflik di perbatasan Ukraina-Rusia.

Baca Juga: Viral Sekelompok Pria Bakar Anjing Hidup-hidup hingga Tersiksa, Perekam Justru Tertawa Terbahak-bahak

"Perdana Menteri akan terus bekerja tanpa lelah bersama sekutu kami untuk membuat Rusia mundur dari perbatasan Ukraina," katanya, dikutip dari Reuters, Senin 14 Februari 2022. 

Namun di sisi lain, Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky meminta bukti akurat bahwa Rusia akan menyerang negaranya pada Rabu 16 Februari 2022.

Menurutnya, selama ini isu invasi Rusia ke Ukraina hanyalah dongeng belaka. Volodymyr Zelensky bahkan meminta rakyatnya agar tidak panik.

Baca Juga: KTP Fuji jadi Bukti, Tom Liwafa Beri Peringatan Keras pada Sepupu Vanessa Angel: Gala Sky Dijaga Istri Saya!

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat