kievskiy.org

Vladimir Putin Pantau Langsung Militer Rusia Latihan Perang, Pentagon Klaim Siap Menyerang Ukraina

 Pasukan Ukraina mengadakan latihan taktis di tempat pelatihan di lokasi yang tidak diketahui di Ukraina, dalam gambar selebaran ini dirilis 18 Februari 2022.
Pasukan Ukraina mengadakan latihan taktis di tempat pelatihan di lokasi yang tidak diketahui di Ukraina, dalam gambar selebaran ini dirilis 18 Februari 2022. /Press Service of the Ukrainian Air Assault Forces/Handout via Reuters


PIKIRAN RAKYAT
- Presiden Vladimir Putin memantau langsung latihan perang militernya termasuk uji coba rudal nuklir pada Sabtu, 19 Februari 2022 waktu setempat.

Juru Bicara Kremlin, Dmitry Peskov mengatakan latihan itu adalah bagian dari proses pelatihan reguler dan Putin  mengambil bagian dari 'pusat situasi'.

Menanggapi latihan perang itu, Amerika Serikat menuduh Rusia semakin bergerak lebih dekat dan bersiap menyerang Ukraina.

Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan pasukan Rusia mulai 'melepas dan bergerak lebih dekat' ke perbatasan Ukraina. Bos Pentagon itu meminta Putin segera mundur dari ambang konflik.

Baca Juga: 1,1 Juta Kg Minyak Goreng Diduga Ditimbun di Sumut, Polri: Akan Didistribusikan segera ke Masyarakat

"Kami berharap dia (Putin) mundur dari ambang konflik," kata Lloyd Austin pada konferensi pers di Lithuania, dikutip dari Reuters, Minggu, 20 Februari 2022.

"Mereka (Rusia) mulai meluncurkan dan sekarang siap untuk menyerang," ujarnya.

Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin.
Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin.

Pejabat Lithuania menyuarakan keprihatinan yang sama bahwa dugaan ambisi Presiden Rusia Vladimir Putin dapat meluas ke seluruh wilayah.

"Pertempuran untuk Ukraina adalah pertempuran untuk Eropa. Jika Putin tidak berhenti di situ, dia akan melangkah lebih jauh," kata Menteri Luar Negeri Lithuania Gabrielius Landsbergis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat