kievskiy.org

Kementerian Pendidikan Tiongkok Infokan Sudah Ada 108 Juta Pelajar dan Mahasiswa Kembali Bersekolah

ILUSTRASI kembali ke sekolah.*
ILUSTRASI kembali ke sekolah.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Pendidikan Tiongkok (MoE) menginformasikan ada sekitar 108 juta pelajar sudah kembali lagi menjalankan kegiatan belajar mengajar seperti biasa dan sebanyak 2,9 juta di antaranya mahasiswa. 

Kabarnya, para lulusan akan dibantu untuk dapat lebih mudah dalam mendapatkan pekerjaan yang sesuai. 

Terdata, 26 kampus di provinsi dan daerah otonomi telah memulai kegiatan belajar seperti biasa dan hanya lima provinsi atau kota setingkat provinsi, yakni Beijing, Hebei, Shandong, Hubei, dan Heilongjiang masih tutup. 

Baca Juga: Mekanisme Perusakan Organ Dalam Manusia oleh Virus Corona, Termasuk Kikis Dinding Saluran Pernapasan

Direktur Olahraga, Kesehatan dan Seni MoE, Wang Dengfen mengatakan, pihaknya akan terus meningkatkan kontrol dan pencegahan pandemi Covid-19 untuk memastikan kesehatan para siswa.

"Kami akan mengklasifikasi setiap orang seakurat mungkin. Contohnya, mereka yang baru pulang dari luar negeri, yang baru keluar dari rumah sakit, orang tanpa gejala, dan mereka yang tinggal di daerah berisiko tinggi harus benar-benar sehat sebelum kembali ke sekolah," kata Wang.

Tindakan yang diputuskan ini tidak sembarang dilakukan, beberapa sekolah dan kampus memberlakukan pencegahan yang sangat ketat.

Baca Juga: Pemerintah Inggris Terbitkan Protokol Latihan, Begini Aturannya

"Sekarang kami punya aturan khusus tentang jarak antarsiswa dan guru serta berusaha mengatur mekanisme pengawasan kondisi kesehatan mereka dan sistem pelacakan," katanya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat