kievskiy.org

Asian Games 2022 Ditunda, Imbas Melonjaknya Kasus Covid-19 di China

Perhelatan Asian Games 2022 ditunda akibat melonjaknya kasus Covid-19 di China.
Perhelatan Asian Games 2022 ditunda akibat melonjaknya kasus Covid-19 di China. /China Daily via Reuters

PIKIRAN RAKYAT – Perhelatan Asian Games 2022 yang akan berlangsung di kota Hangzhou, China terancam ditunda.

Pasalnya, penyebaran Covid-19 menjelang Asian Games 2022 dilaporkan kembali melonjak di China.

Sebelumya, Asian Games 2022 tersebut dijadwalkan akan diselenggarakan pada 10 hingga 25 September mendatang.

Baca Juga: Cerita Taufik Hidayat Tolak Tawaran Suap saat Asian Games 2006: Sama Aja Gue Jual Negara Sendiri

Namun akibat lonjakan kasus Covid-19, China mengambil tindakan tegas untuk menunda olimpiade tersebut.

Hal tersebut dinilai sebagai langkah yang tepat untuk menghentikan meluasnya penyebaran virus di beberapa bagian negara tersebut.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Channel News Asia, kota Hangzhou yang terletak kurang dari 200 km dari kota Shanghai, telah melaksanakan lockdown selama berminggu-minggu.

Baca Juga: Tiara Andini Prastika, Peraih Emas Asian Games Sulit Tertandingi di Kompetisi Downhill Teras Caf 1st Series

Dewan Olimpiade Asia (OCA) menyebut bahwa keputusan untuk menunda penyelanggaran Asian Games 2022 diambil oleh semua pemangku kepentingan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat