kievskiy.org

Hindari Nasib Serupa Shanghai, Beijing Berupaya Tekan Kasus Covid-19

Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. /Pixabay/Alexandra_Koch Pixabay/Alexandra_Koch

PIKIRAN RAKYAT - Beijing, ibu kota China tengah berupaya menekan kasus Covid-19, yang mana untuk menghindari nasib serupa dengan Shanghai.

Beijing melihat situasi Shanghai berubah mengerikan dengan penguncian ketat yang masih berlangsung akibat ledakan kasus Covid-19.

Tak ingin serupa Shanghai, Beijing pun dilaporkan melakukan sejumlah pembatasan ketat, seperti pengujian tes massal, melarang layanan makan di restoran hingga menutup lebih dari 60 stasiun kereta bawah tanah.

Shanghai telah mengurung jutaan penduduk dalam penguncian ketat selama lebih dari sebulan terakhir.

Baca Juga: Penyebaran Kasus Covid-19 di Toilet Umum Jadi Alasan Beijing Tutup Akses Transportasi Umum

Akibat penguncian ketat itu, Shanghai membuat frustasi seluruh penduduk hingga memicu aksi protes terkait akses mendapat makanan hingga perawatan medis.

Pelaporan kasus Covid-19 di Shanghai tengah turun selama delapan hari berturut-turut, tetapi masih tidak mengizinkan penduduknya meninggalkan kompleks perumahan mereka.

Penduduk Shanghai hanya dibiarkan keluar sebentar untuk mencari cahaya dan udara dalam beberapa pekan terakhir.

Bahkan, baru-baru ini Shanghai telah membangun ribuan stasiun pengujian tes PCR permanen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat