kievskiy.org

Vladimir Putin Disorot Aktivis HAM, Dinilai Jadi Dalang Banyak Kasus Pelecehan di Ukraina

Ilustrasi kota di Ukraina yang luluh lantak akibat invasi Rusia.
Ilustrasi kota di Ukraina yang luluh lantak akibat invasi Rusia. /Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Rusia, Vladimir Putin menghadapi tudingan sebagai dalang dari banyak pelecehan yang dilakukan tentara Rusia selama invasi di Ukraina.

Vladimir Putin dinilai sebagai dalang pelecehan seksual kepada gadis-gadis Ukraina karena dianggap telah membiarkan pasukannya melakukan hal tersebut.

Pernyataan itu diutarakan Aktivis dari Human Rights Watch, Kathleen Hallisey, setelah mendapat laporan diduga sebagai korban pemerkosaan tentara Rusia.

Dia menuding, tentara Rusia bertindak jahat dengan melakukan pemerkosaan pada wanita, gadis-gadis remaja, bahkan ada korban anak-anak.

Baca Juga: Barat: Vladimir Putin Terlibat dalam Perang Selevel Kolonel atau Brigadir

Dengan banyak kasus yang dilihat sistematis, dia menilai hal tersebut bukan sebagai kejahatan biasa, menganggap tindak kejahatan pemerkosaan dilakukan sebagai bagian dari strategi mereka.

Menurut seorang pengacara yang tergabung dalam kelompok aktivis HAM mengaku, ada banyak laporan mengerikan tentang serangan seksual di garis depan.

Laporan-laporan korban diterima dan terus bermunculan sejak dimulainya invasi pada 24 Februari 2022 hingga saat ini.

Pasukan Rusia yang bejat diklaim telah menggunakan pelecehan sebagai bagian dari strategi dalam perang dengan Ukraina.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat