kievskiy.org

Bukan karena Cacar Monyet, Arab Saudi Beberkan Alasan Larang Warganya Berkunjung ke Indonesia

Ilustrasi jemaah haji.
Ilustrasi jemaah haji. /Pixabay/dinar_aulia

PIKIRAN RAKYAT – Kerajaan Arab Saudi mengeluarkan larangan bagi warganya untuk bepergian ke-16 negara, termasuk Indonesia.

Negara yang masuk ke dalam daftar larangan Arab Saudi, yakni Lebanon, Suriah, Turki, Iran, Afghanistan, Somalia, Ethiopia, Kongo, Libya, Indonesia, Vietnam, Armenia, Belarus, dan Venezuela.

Larangan tersebut dikeluarkan lantaran peningkatan kasus Covid-19 yang terjadi di negara-negara tersebut selama beberapa minggu ke belakang.

Larangan tersebut berlaku bagi warga Arab Saudi yang hendak bepergian ke luar negeri untuk berbagai urusan.

Baca Juga: Roundup: Penyebab Banjir Rob 2 Meter di Semarang Diungkap Ahli, Orang-Orang Berteriak Panik

Masyarakat Indonesia sontak dihebohkan dengan pengumuman yang dikeluarkan oleh Kerajaan Arab Saudi tersebut.

Pasalnya, ada kekhawatiran terhadap pandemi baru yang menyerang 11 negara di dunia, yakni cacar monyet.

Alasan pelarangan karena cacar monyet pun disanggah oleh pihak Kementerian Kesehatan Kerajaan Arab Saudi.

Kekhawatiran baru itu muncul akibat penyebaran virus cacar monyet yang terjadi belakangan ini di Eropa dan Amerika Serikat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat