kievskiy.org

Kabar Duka: Mantan PM Jepang Shinzo Abe Meninggal Dunia Akibat Tertembak

Mantan perdana menteri Jepang Shinzo Abe terbaring di tanah setelah penembakan yang terlihat selama kampanye pemilihan untuk pemilihan Majelis Tinggi 10 Juli 2022, di Nara, Jepang barat 8 Juli 2022.
Mantan perdana menteri Jepang Shinzo Abe terbaring di tanah setelah penembakan yang terlihat selama kampanye pemilihan untuk pemilihan Majelis Tinggi 10 Juli 2022, di Nara, Jepang barat 8 Juli 2022. /Kyodo-Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe meninggal dunia.

Sebelumnya, Shinzo Abe tertembak di bagian dada ketika sedang melakukan pidato politik di Kota Nara.

Mantan Perdana Menteri Jepang itu diduga mengalami gagal jantung usai menerima tembakan dari belakang tubuhnya.

Kabar tersebut dikonfirmasi oleh media setempat, NHK yang mengatakan bahwa Shinzo Abe meninggal dunia di rumah sakit tempat dia menerima perawatan.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Eks PM Jepang Shinzo Abe Meninggal Dunia Setelah Ditembak, Sempat Alami Gagal Jantung

Shinzo Abe meninggal dunia pada usia 67 tahun. Dia merupakan Perdana Menteri terlama Jepang dan terakhir kali memimpin pada September 2020 lalu.

Kepolisian bergerak cepat dengan langsung mengamankan pelaku tak lama setelah penembakan itu terjadi.

Pelaku yang berusia 41 tahun diduga merupakan mantan pasukan bela diri maritim Jepang dari 2002 hingga 2005. Saat diamankan pihak kepolisian, ia membawa senjata rakitan berupa pistol.

Kejadian itu membuat geger publik Jepang bahkan kabar ini sampai ke seluruh dunia karena negara tersebut dikenal akan keamanannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat