kievskiy.org

Uji Coba Nuklir Korea Utara Akan Menimbulkan Respons Luas, Menurut Pemerintah AS

Korea Utara luncurkan rudal balistik.
Korea Utara luncurkan rudal balistik. /Pixabay/ SpaceX-Imagery Pixabay/ SpaceX-Imagery

PIKIRAN RAKYAT- Korea Utara sepertinya menepati kata-katanya, mereka sejak dahulu berencana melakukan uji coba nuklir, setelah gagal dibujuk Korea Selatan.

Sebelumnya Korea Selatan telah mengiming-imingi negera tetangganya itu dengan sejumlah bantuan dana agar Pyongyang mau melakukan denuklirisasi.

Namun permintaan Korea Selatan itu ditolah mentah-mentah oleh pihak Pyongyang.

Uji coba nuklir oleh Korea Utara akan menjadi "pengubah permainan" di kawasan itu dan memprovokasi tanggapan AS.

Baca Juga: Jalankan Misi Uji Coba Keempat, Korea Utara Tembakkan 2 Rudal Balistik

"Perubahan terjadi mencakup berbagai instrumen kekuatan nasional," kata para pejabat Komando Indo-Pasifik AS di Honolulu, Jumat 30 September 2022.

Korea Utara, yang telah melakukan empat peluncuran rudal balistik minggu ini, tampaknya sedang mempersiapkan uji coba nuklir.

Kemungkinan akan berlangsung satu hingga dua minggu setelah kongres Partai Komunis China mulai 16 Oktober 2022, seorang pejabat yang meminta anonimitas mengatakan kepada wartawan.

Analisis pejabat tersebut menggemakan badan intelijen Korea Selatan, yang percaya bahwa tes kemungkinan akan dilakukan antara 16 Oktober dan pemilihan paruh waktu AS pada 7 November.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat