kievskiy.org

Sempat Tentang Penggunaan Masker, Presiden Brasil Jair Bolsonaro Kini Divonis Positif Covid-19

PRESIDEN Brazil Jair Bolsonaro.*
PRESIDEN Brazil Jair Bolsonaro.* /Instagram.com/@jairmessiasbolsonaro Instagram.com/@jairmessiasbolsonaro

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Brasil, Jair Bolsonaro, pada Selasa 7 Juli 2020, telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam Channel New Asia, Bolsonaro memiliki kondisi yang sehat, hanya saja ia mengalami sedikit demam.

Populis sayap kanan melaporkan presidennya terinfeksi 'flu ringan' setelah menandakan gejala dan mengikuti tes, di hari selanjutnya Bolsonaro dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Beri Dukungan untuk Vicky Prasetyo, Raffi Ahmad: Vicky Itu Orang yang Kuat

Bolsonaro mengaku bahwa ia mulai merasa sakit pada hari Minggu dan menggunakan hydroxychloroquine yang biasa digunakan untuk mengobati malaria dan tidak terbukti mengatasi Covid-19.

Brasil merupakan negara peringkat kedua yang memiliki jumlah kasus Covid-19 terbanyak di dunia setelah Amerika Serikat.

Mereka memiliki jumlah kasus lebih dari 1,6 juta orang yang dikonfirmasi dan 65.000 kemarin.

Baca Juga: Lagi-lagi PHK, Pengangguran di Kota Cimahi Naik 12 Persen, Disnaker: Peluang Pekerjaan Sulit  

Bolsonaro berulang kali menentang peraturan lokal untuk menggunakan masker di luar rumah, bahkan saat hakim memerintahkan untuk melakukannya pada akhir Juni.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat