kievskiy.org

Salju Longsor di India, 7 Orang Tewas dan Puluhan Turis Terkubur

Ilustrasi longsoran salju.
Ilustrasi longsoran salju. /Pixabay/jacky73490

PIKIRAN RAKYAT - Tujuh orang tewas dan 70 lainnya masih belum ditemukan dalam insiden salju longsor di negara bagian Sikkim yang terletak di timur laut India, pada Selasa, 4 April 2023.

Menurut pernyataan militer India, peristiwa ini terjadi pukul 11:30 waktu setempat. Tentara India melaporkan, longsor terjadi saat lima hingga enam kendaraan yang membawa sekitar 30 turis sedang melewati area tersebut menuju Nathu La, jalur gunung yang menghubungkan Sikkim dengan wilayah China di Tibet.

Mereka dikhawatirkan terperangkap di bawah tumpukan salju akibat longsoran salju yang terjadi di wilayah tersebut.

Baca Juga: Anak Jenderal Israel Dukung Palestina soal Piala Dunia U20: Kemenangan bagi Indonesia

"Kami belum dapat memastikan jumlah orang yang masih terjebak di bawah salju. Saat ini, sebanyak 17 orang telah berhasil diselamatkan, dengan delapan di antaranya mengalami kondisi kritis dan telah dilarikan ke rumah sakit," ujar pejabat polisi, Tenzing Loden Lepcha, dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Reuters.

Tim penyelamat mengatakan, kemungkinan besar 70 orang masih terperangkap di bawah tumpukan salju longsor. Menurut Loden Lepcha, saat ini sedang berlangsung operasi penyelamatan di lokasi kejadian.

Ketika longsoran salju terjadi, beberapa orang yang berada di dekat sungai tengah mengambil foto. Sebuah video menunjukkan bahwa beberapa penduduk setempat berkumpul di sekitar lokasi kejadian dan merekam peristiwa tersebut dengan ponsel mereka, sementara petugas penyelamat terlihat melakukan tindakan penyelamatan.

Baca Juga: Beri Kesempatan untuk Berburu Cinta, 9 Perguruan Tinggi di China Liburkan Siswanya Selama Seminggu

Setiap tahun, ribuan wisatawan mengunjungi Sikkim, yang berlokasi di bawah Gunung Khangchendzonga, dikenal sebagai Kanchenjunga, gunung tertinggi ketiga di dunia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat