kievskiy.org

Dari Kembang Api, Bom Nuklir, Serangan Misil hingga Tudingan ke Israel, Jadi Hoaks Ledakan di Beirut

Material yang diduga jadi biang kerok dalam ledakan Beirut di Lebanon biasa dipakai dalam pertanian dan pernah meledak di Tianjin Tiongkok.*
Material yang diduga jadi biang kerok dalam ledakan Beirut di Lebanon biasa dipakai dalam pertanian dan pernah meledak di Tianjin Tiongkok.* /AFP Photo/STR AFP Photo/STR

PIKIRAN RAKYAT - Berita-berita awal soal ledakan di pelabuhan Beirut menyebar di media sosial (medsos) tidak lama setelah dentuman dahsyat terjadi.

Di saat yang sama banyak netizen juga menyebarkan sejumlah rumor terkait penyebab insiden tersebut melalui media sosial seperti Twitter dan Whatsapp.

Mereka juga melampirkan sejumlah foto dan video via medsos, yang beberapa di antaranya direkayasa dan diberi narasi hoaks.

Seperti dilnsir BBC, sejumlah rumor itu diantaranya:

Baca Juga: Makin Terpuruk, Krisis Ekonomi Lebanon Diperparah Ledakan yang Hancurkan Silo Makanan Beirut

Dari kembang api hingga bom nuklir

Video yang menyebar di media sosial menunjukan ledakan-ledakan kecil dan kebakaran yang kemudian diikuti oleh ledakan besar. Video-video ini memunculkan berbagai postingan Twitter yang menyebutkan ledakan tersebut terjadi di pabrik kembang api.

Klaim mengenai kembang api pada saat itu bisa saja benar, tetapi postingan Twitter lain yang juga viral mengatakan bahwa ledakan terjadi karena bom nuklir. Alasannya karena asap berbentuk jamur yang terlihat di beberapa rekaman kejadian.

Postingan yang sekarang telah dihapus mengusulkan bahwa ledakan “bersifat atom”. Postingan ini diposting oleh akun Twitter terverifikasi dengan lebih dari 100.000 follower dan telah disebarkan dan mendapat ‘like’ sebanyak ribuan kali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat