kievskiy.org

Makin Terpuruk, Krisis Ekonomi Lebanon Diperparah Ledakan yang Hancurkan Silo Makanan Beirut

Suasana pasca-ledakan di Pelabuhan Beirut, Lebanon yang terjadi pada Selasa, 4 Agustus 2020 waktu setempat.
Suasana pasca-ledakan di Pelabuhan Beirut, Lebanon yang terjadi pada Selasa, 4 Agustus 2020 waktu setempat. /AFP AFP

PIKIRAN RAKYAT - Silo biji-bijian utama di pelabuhan Beirut, Lebanon, hancur saat ledakan dahsyat menghantam negara tersebut.

Hal itu menjadikan negara tersebut kehilangan cadangan makanan untuk warga di tengah krisis keuangan yang sudah mulai sejak tahun lalu.

Juru Bicara Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB Tamanra Alrifai mengatakan Lebanon sedang diserang berbagai krisis.

Baca Juga: Akhirnya Angkat Bicara, Ayah YouTuber Edo Putra: Kami Meminta Kasus Diproses Seadil-Adilnya

"Ini adalah krisis ekonomi, krisis keuangan, krisis politik, krisis kesehatan, dan sekarang ledakan yang mengerikan ini," ujar Alrifai dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam Business Insider.

"Jadi ada banyak lapisan dalam apa yang terjadi di Lebanon yang terus menguji kemampuan orang Lebanon dan para pengungsi yang tinggal di Lebanon untuk menjadi tangguh," tambahnya.

Puluhan ribu orang di Lebanon turun kejalan sejak Oktober 2019 saat keuangan di negara tersebut hancur oleh korupsi pemerintah dan permaslahan utang.

Baca Juga: Jabar Raih Prestasi di Bidang Pengembangan Kompetensi ASN

Sejak itu, harga bahan makanan terus meningkat mulai dari daging hingga roti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat