kievskiy.org

Curhat Pilu Seorang Ibu, Nama Anaknya Sama dengan Selingkuhan sang Suami

Ilustrasi ibu dan anak.
Ilustrasi ibu dan anak. /Freepik/user18526052

PIKIRAN RAKYAT - Seorang ibu baru-baru ini mengakui bahwa ia menyesal dengan nama yang diberikannya kepada sang buah hati. Sebab nama itu sama dengan nama wanita yang menjadi selingkuhan suaminya.

Memberi nama untuk anak adalah suatu tanggung jawab dan komitmen yang sangat besar bagi orangtua. Namun nasib malang justru menipa seorang ibu yang ditinggalkan sang suami karena berselingkuh dengan wanita lain.

Ibu itu mengungkapkan, dia menamai putrinya itu dengan perpaduan nama saudara perempuan dan dua sepupunya. Sebab, dia ingin memberikan penghormatan kepada anggota keluarga yang sangat berarti baginya.

Baca Juga: Seorang Ibu Bunuh Diri setelah Gantung Tiga Anaknya di India, Diduga karena Prahara Rumah Tangga

Namun beberapa tahun kemudian, suaminya justru selingkuh dengan salah seorang sepupunya. Bahkan hal itu membuat rumah tangga keduanya retak. Sang suami memilih untuk pergi bersama selingkuhannya, dan meninggal dirinya dan putri mereka.

Dilansir dari Mirror, sang ibu merasa dikhianati oleh orang yang sangat berarti baginya. Apalagi jika ia ingat bahwa nama putrinya sama dengan nama perempuan yang telah mengambil suaminya itu.

Dalam sebuah unggahan di Reddit ada pertanyaan yang diberikan kepada sang ibu, apakah ia pernah menyesali nama yang diberikan kepada anak mereka, lalu ia menjawab “Saat anak kedua saya lahir, saya memberikan nama Linda Margaret Anne, nama itu merupakan perpaduan dari nama saudara perempuan dan sepupu saya. Awalnya semua baik-baik saja, hingga mantan suami saya berselingkuh dengan sepupu saya, yaitu Margaret. Nama itu memang bagus, namun semenjak kejadian itu agak canggung bagi saya untuk menggunakan nama itu dalam percakapan biasa. Saya sudah terbiasa memanggilnya dengan nama itu saat mereka masih sangat muda.

Baca Juga: Suami Selingkuh Dibantu Sang Ayah, Seorang Wanita Makin Syok Lihat Bukti dan Ucapan Ibu Mertua

Setelah unggahan itu menuai sorotan, banyak sekali orang yang bersimpati kepada sang ibu. Namun tak sedikit pula yang mengaku mereka menjadi was-was kala memberi nama anak nanti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat