kievskiy.org

Update Kasus Corona Dunia 20 Agustus 2020, Hampir 16 Juta Kasus Sembuh

Ilustrasi COVID-19.*
Ilustrasi COVID-19.* /PIXABAY PIXABAY

 

PIKIRAN RAKYAT - Kasus positif virus corona baru (Covid-19) masih bergulir di 213 negara seluruh dunia.

Per Kamis, 20 Agustus 2020 total kasus positif mencapai 22.551.784 orang yang harus ditangani oleh tim medis.

Untuk kasus sembuh total terdapat 789.842 orang secara global atau lima persen, namun jumlah tersebut tak sebanding dengan pasien yang berhasil sembuh yakni sebanyak 15.280.567 orang atau 95 persen.

Baca Juga: Sempat Ribut dengan Pihak Keamanan, Seorang Ibu Tega Siksa Anaknya Diduga Alami Depresi

Menurut laporan dari World O Meter, pasien yang masuk dalam kategori kritis hanya mencapai satu persen sementara 99 persen lainnya dalam kondisi ringan.

Negara penyumbang angka positif terbesar masih dicapai oleh Amerika Serikat (AS) selama berminggu-minggu.

Di negara tersebut, terbilang ada 5.695.921 orang terinfeksi virus corona per Kamis, 20 Agustus 2020.

Baca Juga: Nyetir Mobil Matik, Jangan Biasakan Ngerem Pakai Kaki Kiri!

Penambahan dalam waktu 24 jam di Amerika Serikat cukup rendah jika dibandingkan hari-hari sebelumnya yaitu sebanyak 39.947 orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat