kievskiy.org

Joe Biden 'Ngang-ngong' Ditodong Jokowi, Basa-basi Cuaca dan Iklim Jadi Ironi

Pertemuan Jokowi dengan Joe Biden di Washington DC pada Senin, 13 November 2023 waktu setempat.
Pertemuan Jokowi dengan Joe Biden di Washington DC pada Senin, 13 November 2023 waktu setempat. /Instagram.com/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden mengundang kejengkelan warga Indonesia di platform media sosial X, lantaran mengalihkan pembicaraan dan basa-basi ketika 'ditodong' desakan untuk gencatan senjata di Gaza Palestina.

Pembicaraan kedua pemimpin berlangsung Senin, 13 November 2023, di ruang Oval, Gedung Putih. Dibayangi oleh genosida Israel selama sebulan lebih, Indonesia memutuskan bertemu AS yang notabenenya memberikan dukungan penuh kepada si Penjajah.

Dalam pertemuan itu, Jokowi menitikberatkan kedatangannya untuk menyampaikan pesan dari Konferensi Tingkat Tinggi Organisasi Kerja Sama Islam (KTT OKI) di Riyadh, tentang kengerian yang terjadi di Gaza.

Kepada Biden, Jokowi mendesak agar AS melakukan tindakan yang lebih banyak, lebih efektif lagi, untuk mengakhiri genosida di Gaza serta membantu mewujudkan segera gencatan senjata.

Sesampainya di ruangan, di depan perapian, tanpa basa-basi Jokowi langsung mengeluarkan catatan pesan dari OKI untuk kemudian menyampaikannya saat itu juga kepada Biden.

Indonesia appeals to the US to do more to stop the atrocities in Gaza. Ceasefire is a must for the sake of humanity. (Indonesia meminta AS berbuat lebih banyak untuk menghentikan kekejaman di Gaza, gencatan senjata adalah suatu keharusan demi kemanusiaan)," kata Jokowi.

Jokowi lalu mengucapkan terima kasih karena telah diundang ke Gedung Putih dalam kesempatan tersebut. Namun, upaya keterusterangan ini tidak dibalas sesuai harapan. Biden justru melontarkan basa basi klise, membahas kondisi cuaca dan iklim di Amerika yang dikeluhkan Jokowi.

"Terimakasih, dan saat kita ketemu tadi, saat Anda keluar dari mobil, kita berbincang soal topik yang sangat penting tentang iklim. Presiden (Jokowi) bilang 'saya kedinginan'," ujar Biden, yang kemudian disambut tawa kecil dari Jokowi.

Baca Juga: HRW: Serangan Penjajah Israel ke RS di Gaza Harus Diselidiki Sebagai Kejahatan Perang

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat