kievskiy.org

Hitung Cepat KPU Tuntas, Marwan-Iyos Kuasai Raihan Suara di Pilkada Kabupaten Sukabumi

Potret Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2020, Marwan Hamami-Iyos Somantri.
Potret Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2020, Marwan Hamami-Iyos Somantri. /Instagram/ @marwaniyos

PIKIRAN RAKYAT – Selain untuk Pilkada Kabupaten Indramayu, KPU juga saat ini telah menuntaskan proses hitung cepat perolehan suara di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2020.

Merujuk laman pilkada2020.kpu.go.id, hasil Sistem Rekapitulasi Secara Elektronik (Sirekap) KPU, Marwan Hamami-Iyos Somantri menguasai raihan suara di Pilkada Sukabumi.

Berdasarkan hitung cepat KPU yang diakses Pikiran-Rakyat.com, Selasa, 15 Desember 2020 per pukul 13.30, pasangan petahana (Marwan-Iyos) itu mendapat 45,6 persen atau 479.666 suara pemilih.

Baca Juga: Jadi Incaran Awak Media, Ini Reaksi Roy Marten Soal Dugaan Keterlibatan Gisel dalam Kasus Video Syur

Marwan Hamami merupakan Bupati Sukabumi periode 2016-2021 yang kembali maju di Pilkada tahun 2020. Marwan tercatat sebagai Politisi dari Partai Golkar.

Sedangkan, Iyos Somantri merupakan Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi. Iyos rela melepas jabatan Sekda untuk ikut kontestasi Pilkada 2020.

Suara yang diraih pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati nomor urut 2 yang diusung koalisi Partai Golkar, Demokrat, PKS, dan Nasdem itu, mengalahkan 2 pasangan calon lain.

Baca Juga: Sinergi Patimban-Tanjung Priok Diharapkan Beri Prospek Industri Pelayaran 2021

Adjo Sardjono-Iman Adinugraha (sesuai hitung cepat KPU) memperoleh 33,3 persen atau 350.802 suara pemilih. Pasangan nomor urut 1 ini diusung koalisi Partai Gerindra dan PAN.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat