kievskiy.org

113 PNS di Cianjur Positif Terinfeksi Corona, Mulai dari Tenaga Kesehatan hingga Guru

Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay/Mattthewafflecat

PIKIRAN RAKYAT - Kabar mengejutkan dilaporkan Dinas Kesehatan (Dinkses) Cianjur, Jawa Barat. Sebanyak 113 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Cianjur positif Covid-19.

Ratusan PNS yang terpapar Covid-19 tersebut didominasi oleh guru dan tenaga kesehatan yang berhadapan langsung dengan masyarakat.

Hal tersebut langsung dikonfirmasi oleh Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Cianjur, Yusman Faisal.

Baca Juga: Lee Jae Wook Jadi Cameo di True Beauty, Intip 5 Gayanya yang Mempesona di Kehidupan Sehari-hari

"Tercatat 113 PNS di Cianjur, terkonfirmasi positif Covid-19. 54 orang di antaranya tenaga medis, sedangkan sisanya guru dan PNS di lingkungan organisasi perangkat daerah," kata Yusman sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com, dari Antara.

Menurut Yusman Faisal, tenaga medis yang terpapar Covid-19 itu mulai dari dokter hingga bidan di tingkat desa.

Dia menjelaskan, tenaga medis terpapar karena kontak erat dengan pasien positif yang datang untuk memeriksakan kesehatannya, sehingga mereka rentan tertular virus berbahaya.

Baca Juga: PSG Nantikan Perkembangan Neymar untuk Hadapi Pemuncak Klasemen Sementara

Sebagian besar terpapar setelah menangani pasien positif yang datang ke puskesmas atau ke pusat layanan kesehatan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat