kievskiy.org

Dorong PMI Ajak PNS dan Swasta Donor Darah, Bupati Sukabumi: Diperkuat Instruksi Bupati agar Rutin

Ilustrasi kantong darah.
Ilustrasi kantong darah. /Pixabay/Sabinurce

PIKIRAN RAKYAT - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi menggelar Musyawarah Kerja (Musker) di Pendopo Sukabumi, Jawa Barat, Senin 25 Januari 2021.

Dalam Musker PMI itu, Bupati Sukabumi Marwan Hamami menuturkan, bahwa kegiatan tersebut harus berhasil menemukan ide dan gagasan yang berdampak positif dalam peningkatan pelayanan masyarakat.

"Musyawarah kerja ini harapannya bisa mencari ide dan gagasan untuk optimalisasi kegiatan PMI ke depannya, khususnya percepatan pelayanan masyarakat," tutur Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Senin 25 Januari 2021, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman resmi Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga: Kekhawatiran Kasus Positif Covid-19 Berlanjut, IHSG dan Nilai Tukar Rupiah Dibuka Melemah

Misalnya dalam hal donor darah, Marwan Hamami menyebut banyak potensi yang bisa diikutsertakan, mulai dari pegawai pemerintah hingga swasta.

"PMI bisa mengajak para pegawai negeri (PNS) dan swasta untuk berdonor. Bagi pegawai negeri, akan diperkuat dengan instruksi Bupati agar rutin berdonor darah," katanya.

Lebih lanjut, menurutnya hal tersebut perlu dilakukan agar masyarakat tidak kesulitan dalam mendapatkan darah.

Baca Juga: Puluhan Pengguna DFSK Glory 580 Keluhkan Mobilnya Tak Kuat Nanjak

"PMI pun harus bisa mengajak orang agar tertarik berdonor darah. Di masa pandemi pun, tidak jadi masalah untuk berdonor darah,” tutur Marwan Hamami.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat