kievskiy.org

Puluhan Pengguna DFSK Glory 580 Keluhkan Mobilnya Tak Kuat Nanjak

DFSK Glory 580
DFSK Glory 580 /Dok DFSK Dok DFSK

PIKIRAN RAKYAT - Komunitas Konsumen Indonesia (KKI) membuka posko pengaduan konsumen DFSK terkait produknya, Glory 580 yang disebut cacat produksi.

Posko tersebut dibuka sejak 12 Desember 2020 sampai 12 Januari 2021. Selama posko dibuka, Total KKI menerima 22 pemilik Glory 580 1.5 CVT Turbo yang mengeluhkan mobilnya.

Ketua KKI, David Tobing menjelaskan 22 konsumen tersebut mengeluhkan kasus yang sama seperti 7 konsumen pertama yang telah menggugat DFSK ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Baca Juga: Negara Arab Ramai-ramai 'Merapat' ke Israel, Menlu Iran: Rezim Zionis Tak Akan Menguntungkan Mereka

"22 konsumen lain yang mengadu pada posko kami dan menceritakan pengalaman yang kurang lebih sama dengan ke-7 konsumen yang telah menggugat sebelumnya. Konsumen-konsumen tersebut berasal dari Jakarta, Jawa Barat (Bandung, Depok) Banten, Jawa Timur (Surabaya, Malang, Sidoarjo, Pasuruan), Lampung dan Sulawesi Tengah," papar David kepada Pikiran-Rakyat.com.

Ia juga menjelaskan, para konsumen yang mengadu beberapa sudah diperbaiki tetapi sampai saat ini kendaraan mereka masih tidak dapat berjalan di tanjakan atau stop & go.

"Bahkan dan ada juga kendaraan yang dijanjikan akan di buy back oleh pihak DFSK tapi belum direalisasikan," ungkapnya.

Baca Juga: Berkaca dari Malaysia, Sri Mulyani Jamin SWF Tak Akan Bernasib Seperti 1MDB

Setelah mendapat aduan tersebut, KKI sebagai Lembaga Perlindungan Konsumen mewakili konsumen berdasarkan UU Perlindungan Konsumen akan mengundang pihak DFSK untuk menyelesaikan pengaduan-pengaduan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat