kievskiy.org

Banyak Pasien Covid-19 Meninggal di RS karena Datang dalam Kondisi Sudah Parah

Dokumentasi - Klinik RSUD Cideres, Majalengka, Jawa Barat.
Dokumentasi - Klinik RSUD Cideres, Majalengka, Jawa Barat. /Kabar Cirebon/Tati Purnawati

PIKIRAN RAKYAT - Hingga saat ini  belum ada penelitian secara ilmiah atau dilakukan  pemeriksaan secara khusus varian virus Covid-19 yang menyerang sejumlah pasien di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Meski belum diteliti sejauh mana tingkat keganasannya, banyaknya pasien Covid-19 yang meninggal dunia didominasi mereka yang sudah dalam kondisi berat.

Seperti halnya radang paru hebat ditambah penurunan kesadaran.

Hal tersebut disampaikan Direktur RSUD Cideres, Asep Suandi, yang juga ahli epidemiologi, Jumat, 18 Juni 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 18 Juni 2021: Jemput Elsa, Istri Nino Menangis Berbohong pada Andin

“Tingginya kasus yang meninggal dunia akibat Covid-19  di Kabupaten Majalengka diduga karena ketika datang ke Rumah Sakit pasien sudah dalam kondisi sakit berat ditambah faktor usia,” kata Asep.

Menurutnya, kasus Covid tinggi belum tentu angka kematian juga tinggi.

Bahkan kalau pun kasus konfirmasi tinggi tapi gejalanya ringan hingga sedang, itu akan menurunkan angka kematian karena pembaginya jadi lebih besar.

 Baca Juga: Ratusan Nakes di Kudus 'Tumbang', Ganjar Pranowo Minta Bantuan TNI-Polri dan Perguruan Tinggi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat