kievskiy.org

Amuk Covid-19, Puluhan Desa di Majalengka Zona Merah

Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. /Pixabay/geralt

PIKIRAN RAKYAT - Hanya ada 81 desa dan kelurahan di Kabupaten Majalengka yang masuk kategori zona hijau, 129 desa dan kelurahan masuk zona kuning, 92 zona oranye serta 41 desa dan kelurahan lainnya masuk zona merah.

Untuk klasifikasi tingkat RT sebanyak 5.819 masuk zona hijaun, sebanyak 538 RT masuk zona kuning, sebanyak 150 RT kategori zona oranye dan 50 RT di Majalengka masuk zona merah.

Kepala BPBD Kabupaten Majalengka Iskandar hadi mengungkapkan, untuk tempat isolasi kini masih terpusat di gedung SKB Majalengka, sedangkan kecamatan juga menyiapkan tempat isolasi juga di desa.

Sebagai langkah antisipasi kemungkinan melonjaknya kasus, BPBD telah menyiapkan dukungan pendirian tenda darurat untuk pelayanan darurat pasien Covid-19 sebanyak 12 tenda posko ukuran 6 X 13 tenda famili dan tenda pleton.

Baca Juga: Berjibaku Tangani Pandemi Covid-19, Perawat dan Dokter di Majalengka Harus Terima Kenyataan Pahit

Sementara itu data PIKOM menyebutkan pada Selasa 6 Juli 2021 terjadi penambahan kasus Covid-19 hingga sebanyak 276 kasus, sebanyak 15 orang meninggal dunia dan 2.067 kasus terkonfirmasi npositif tengah menjalani isolasi.

pasien yang menjalani perawatan di RSUD Majalengka sebanyak 36 kasus, 59 pasien di RSUD Cideres dan 6 pasien di rawat di RS luar Kota Majalengka. Hingga Selasa jumlah kasus yang meninggal karena positif sebanyak 467 orang.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Majalengka Agus Susanto, sebelumnya kasus terkonfirmasi empat menurun hanya jumlah yang meninggal lebih tinggi, dua hari sebelumnya penambahan kasus hanya sebanyak 106 dengan angka meninggal 17 orang.

Sedangkan pada Senin 5 Juli 2021 jauh lebih sedikit penambahan kasus hanya 65 saja dengan jumlah orang meninggal sebanyak 7 kasus.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat