kievskiy.org

Cetak Rekor 70.000 Vaksin Per Hari, Kabupaten Bekasi Targetkan Herd Immunity dalam Dua Pekan

Petugas medis menyuntikkan vaksin covid-19 jenis pfizer kepada para siswa di SMPN 1 Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Senin 30 Agustus 2021.
Petugas medis menyuntikkan vaksin covid-19 jenis pfizer kepada para siswa di SMPN 1 Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Senin 30 Agustus 2021. /Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy

PIKIRAN RAKYAT - Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi menargetkan kekebalan kelompok atau herd immunity tercapai dalam dua pekan ke depan. Selain untuk menekan kasus penyebaran, target itu dicanangkan demi menurunkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ke level 2.

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan, target herd immunity dicanangkan setelah capaian vaksinasi menunjukkan peningkatan yang signifikan. Bahkan, Kabupaten Bekasi pernah mencatatkan jumlah vaksinasi hingga 70.000 orang dalam satu hari.

“Jadi tentu saja ini target yang optimistis akan tercapai. Dengan segala percepatan yang dilakukan serta vaksinasi massal yang didukung seluruh kalangan, dalam satu dua pekan ini optimis targetnya akan tercapai,” kata Dani, Senin 20 September 2021.

Dani menyatakan, capaian vaksinasi harian kini meningkat signfikan. Semula, hanya sekitar 12.000-15.000 vaksin per hari namun kini meningkat hingga 40.000 sampai 50.000 vaksin. Rekor vaksinasi tertinggi terjadi pada Agustus lalu yang mencapai lebih dari 70.000 vaksin.

Baca Juga: Kick-off Liga 2: Dewa United Tuan Rumah Grup B, Adu Kuat dengan Rans Cilegon FC hingga Badak Lampung

“Kalau laju harian vaksinasi bisa lebih dari 30.000-40.000 per hari, seperti rekor yang pernah dicapai kemarin sampai 70.000 per hari, maka menurut perhitungan Satgas Provinsi, pada Oktober 2021 Kabupaten Bekasi bisa menuntaskan 80 persen target vaksinasi," kata Dani.

Meningkatnya capaian vaksin tidak lepas dari bertambahnya jumlah relawan kesehatan dari semula hanya 600 orang kini mencapai 4.000 orang. Pro aktifnya Pemkab Bekasi mengajukan pasokan vaksin ke pusat turut memengaruhi.

Dani menambahkan, vaksinasi saat ini telah mencapai 52 persen atau sedikitnya 1.257.253 warga telah mendapat vaksin tahap pertama. Dengan vaksinasi massif yang terus dilakukan, dalam dua pekan ke depan, Dani optimis target herd immunity 70 persen vaksin tahap pertama dapat tercapai.

Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia Senin, 20 September 2021: Kasus Harian Bertambah 1.932 Orang, Meninggal 166

Selain untuk membentuk kekebalan, target 70 persen warga tervaksin ini pun untuk memenuhi syarat PPKM level 2.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat