kievskiy.org

Yosep Suami Korban Pembunuhan di Subang Diperiksa Polda Jabar

Tempat Kejadian Perkara (TKP) terjadinya kasus pembunuhan ibu dan anak, di Subang, Jawa Barat.
Tempat Kejadian Perkara (TKP) terjadinya kasus pembunuhan ibu dan anak, di Subang, Jawa Barat. /Instagram/@subangstory

PIKIRAN RAKYAT - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Kabupaten Subang terus diselidiki. Kini Yosep suami korban yang juga ayah korban kembali menjalani proses pemeriksaan setelah kasus ini dilimpahkan ke Polda Jabar dari Polres Subang.

Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jabar langsung memeriksa Yosep pada Kamis 25 November 2021. Yosep mendatangi‎ Mapolda Jabar di Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung didampingi kuasa hukumnya Rohman Hidayat sekira pukul 11.50 WIB.

"Siap (diperiksa)," ucap Yosep sebelum masuk ke ruangan.

Sementara itu, Rohman mengatakan pemeriksaan ini merupakan kesekian kalinya untuk Yosep. Total Yosep sudah diperiksa polisi atas kasus ini sebanyak 16 kali.

Baca Juga: 3 Saksi Kasus Pembunuhan di Subang Dipanggil Lagi, Polda Jabar: Mudah-mudahan Tersangka Bisa Segera Ditentukan

"Ya ada pemanggilan lagi ini pertama di Polda. Kalau dihitung sama yang di Subang, ini sudah yang ke-16 kali BAP," kata Rohman.

Selain Yosep, anak pertamanya Yoris dan juga kerabat korban Muhammad Ramdanu alias Danu juga diperiksa. Keduanya datang bersamaan ke Polda Jabar lebih dulu.

Sebelumnya pengungkapan kasus pembunuhan ibu dan anak di Kabupaten Subang, ‎yang terjadi pada Agustus 2021, akhirnya dilimpahkan ke Polda Jabar dari Polres Subang.

Hal ini dilakukan agar kasus ini segera terungkap dan membuat pengungkapan tersebut lebih efektif.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat