kievskiy.org

Catat, Warga Tasikmalaya Bisa Hubungi Nomor Berikut saat Alami Kondisi Darurat karena Bencana Alam

PETUGAS mengevakuasi jenazah korban longsor di Kampung Pacargantung, Desa Karangjaya, Kecamatan Karangjaya, Kabupaten Tasikmalaya, beberapa waktu lalu. Warga Tasikmalaya dipersilakan menghubungi nomor darurat saat mengalami kondisi genting karena bencana alam.*
PETUGAS mengevakuasi jenazah korban longsor di Kampung Pacargantung, Desa Karangjaya, Kecamatan Karangjaya, Kabupaten Tasikmalaya, beberapa waktu lalu. Warga Tasikmalaya dipersilakan menghubungi nomor darurat saat mengalami kondisi genting karena bencana alam.* /BAMBANG ARIFIANTO/PR

PIKIRAN RAKYAT - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tasikmalaya mengimbau masyarakat tetap waspada dengan cuaca buruk yang terus terjadi belakangan. Jika menghadapi kondisi darurat, BPBD menyediakan nomor telefon khusus yang bisa dihubungi warga yang ingin meminta bantuan.

"‎Jangan panik dan segera lapor ke pemerintah setempat dan BPBD Kabupaten Tasikmalaya melalui Pusdalops call center SMS atau WhatsApp 082120594513," kata Kepala Bidang Darurat Logistik BPBD Kabupaten Tasikmalaya Wawan Henrawan dalam keterangan tertulisnya, Kamis 26 Desember 2019.

Cuaca buruk memang terus terjadi di wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Hujan hingga angin kencang membuat petugas bencana terus bersiaga dengan melakukan pemantauan menggunakan radio komunikasi, aplikasi WhatsApp dan Call center.

Baca Juga: Terjadi Ribuan Perceraian Tiap Tahun, Anak-anak Tasikmalaya Terancam Penelantaran

Seperti diketahui, beberapa kali bencana longsor dan pohon tumbang terjadi di wilayah Tasikmalaya akhir tahun ini. Sejumlah rumah warga rusak tertimpa pohon saat‎ cuaca buruk melanda Kota maupun Kabupaten Tasikmalaya. ‎

Dalam data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tasikmalaya, tumbangnya pohon hampir merata terjadi di wilayah pedesaan. 

Pada Jumat 6 Desember 2019, setidaknya ada tujuh titik pohon tumbang yang menimpa rumah warga. Salah satunya terjadi di Kampung Bunisari, Desa Singasari, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya. Hujan deras dan angin kencang membuat dua rumah di Kampung tersebut rusak lantaran tertimpa pohon.

Sedangkan di Kampung Sindangraja, Desa Linggawangi, Kecamatan Leuwisari, pohon yang tumbang menutupi jalan kampung. Meskipun rentetan peristiwa tersebut tak makan korban jiwa, petugas BPBD Kabupaten Tasikmalaya terus bersiaga.

Baca Juga: Cerita Oyon dan Pentas Boneka Berjoget di Jalanan Tasikmalaya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat