kievskiy.org

Hanya Demi 2 Handphone, Begal Tusuk Pengemudi Ojek Online di Sukabumi Hingga Tewas

PENGEMUDI ojek online ditusuk hingga tewas hanya demi handphone.*
PENGEMUDI ojek online ditusuk hingga tewas hanya demi handphone.* /AHMAD RAYADIE/PR

PIKIRAN RAKYAT – Polisi berhasil mengungkap motif penusukan hingga Taufik Hidayat (48), pengemudi ojek online, tewas.

Satuan Reserse dan Kriminalitas (Satreskrim) menggelar ekspose kasus di Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Sukabumi Kota, Rabu, 8 Januari 2020.

Terungkap DN (38), warga Sukabumi melakukan serangkaian penganiayaan hingga pengemudi ojek online meninggal dunia, di RS Betha Medika, karena ingin menguasai dua handphone milik korban. 

Baca Juga: Polisi Temukan Hal Janggal dalam Penusukan Pengemudi Ojol di Sukabumi Hingga Tewas

"Dia menusuk korban karena ingin menguasai telepon genggam milik korban," kata Kepala Kepolisian Resort (Kopolres) Sukabumi Kota, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wisnu Prabowo. 

Wisnu Prabowo mengatakan pelaku dibekuk dalam serangkaian penyergapan yang dilakukan unit buru Sergap, Satreskrim Mapolres Sukabumi.

Pelaku yang mencoba melarikan diri saat akan ditangkap terpaksa diberi hadiah timah panas. 

Pelaku ditembak pada betis kaki kanannya untuk menghentikan aksi saat mencoba akan melarikan diri ke wilayah Cianjur.

Baca Juga: Harga Emas Melonjak di Tengah Panasnya Iran-AS, Masyarakat Disarankan Tahan Investasi 

"Polisi melakukan tindakan tegas secara terukur, karena DN mencoba melarikan diri saat petugas akan menangkapnya," katanya. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat