kievskiy.org

Belajar Dari Semangat Al Fatih, Pejuang Kanker Anak yang Dirawat di RSUD Kota Bogor

RSUD Kota Bogor menjadi Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Kota Bogor.*/Amir Faisol/PR
RSUD Kota Bogor menjadi Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Kota Bogor.*/Amir Faisol/PR

PIKIRAN RAKYAT - Muhammad Al Fatih (3) terbaring lesu di ruang rawat inap di RSUD Kota Bogor, Senin 15 Februari 2022.

Wajahnya agak berseri ketika Wali Kota Bogor Bima Arya menjenguknya tepat di Hari Kanker Anak sedunia ini.

Fatih memang menjadi salah satu anak yang mendapatkan perawatan akibat menderita kanker leukemia.

Meskipun usianya terbilang belia, semangat Fatih dan orang tuanya untuk memperjuangkan kesembuhannya patut diapresiasi.

Baca Juga: Ganti Rugi Korban di Kasus Herry Wirawan Jadi Soal, Disebut Tak Memiliki Dasar Hukum

Di Indonesia sendiri, setiap tahun ada sekitar 11ribu anak yang  baru terdiagnosis kanker. Walaupun jarang terjadi, namun penyakit ini merupakan salah satu penyebab utama kematian 90ribu anak setiap tahunnya.

Pada peringatan Hari Kanker Sedunia ini, Wali Kota Bogor Bima Arya  mengapresiasi semua orang tua  yang mau berjuang merawat anaknya  yang sedang melawan kanker.

“Tidak mudah dan butuh kesabaran, tapi kita meminta keluarga untuk tidak menyerah. Insya Allah dengan kesabaran, kedisiplinan terapi, akan berbuah kesembuhan anak kita,” ucap Bima sebagaimana dilaporkan Kontributor “PR”, Windiyati Retno Sumardiyani.

Baca Juga: Desta Pamit dari Prambors Setelah Hampir 10 Tahun Mengisi Acara DGITM Bareng Nycta Gina

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat