kievskiy.org

5 Kuliner Khas Jawa Barat Masuk Warisan Budaya Tak Benda, Ada yang Berasal dari Jepang

Kuliner Cirebon, Empal Gentong.
Kuliner Cirebon, Empal Gentong. /Cookpad

PIKIRAN RAKYAT – Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) menetapkan lima kuliner khas daerahnya sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) pada tahun 2022.

Penetapan lima kuliner tersebut sebagai bentuk perhatian pemerintah untuk melindungi budaya nasional di bidang kuliner.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Kadisparbud) Jabar Benny Bachtiar, menuturkan terdapat sejumlah faktor yang harus dilakukan dalam penetapan kelima kuliner tersebut sebagai WBTB, seperti perlindungan, pengembangan, pemanfaatan, dan pembinaan.

Menurut dia hal tersebut saling berkaitan dan perlu ada kolaborasi dalam pemeliharaan antara Pemprov Jawa Barat dan pemerintah kabupaten/kota.

Baca Juga: Awas Jangan Kalap, Simak 6 Daftar Makanan Khas Lebaran Tinggi Kolesterol

"Kami berharap dengan potensi-potensi yang dimiliki hari ini bisa memberikan semangat untuk mengembangkan seni tradisi yang ada. Selain itu jadi kekuatan ekonomi baru di sektor kebudayaan. Tentunya bisa menghidupi para seniman dan budayawan," katanya dalam keterangan tertulisnya, Senin, 7 Maret 2022.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, daftar lima kuliner khas asal Jawa Barat yang ditetapkan sebagai WBTB diantaranya:

1. Bubur Suro 

Bubur Suro merupakan kuliner yang berasal dari Crebon. Kuliner ini biasanya disajikan saat upacara keselamatan, termasuk saat tahun Baru Islam yang jatuh pada 1 Muharram dalam kalender hijriah atau tanggal 10 Suro dalam penanggalan Jawa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat