kievskiy.org

Setelah 37 Tahun Menunggu, Akhirnya Jembatan Cibuni Sukabumi Diperbaiki

Bupati Sukabumi, Marwan Hamami saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan jembatan Cibuni yang sudah 37 tahun rusak.*
Bupati Sukabumi, Marwan Hamami saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan jembatan Cibuni yang sudah 37 tahun rusak.* /AHMAD RAYADIE/”PR”

PIKIRAN RAKYAT – Warga Cidadap Sukabumi dan warga Cijati Cianjur mengapresiasi pembangunan jembatan Cibuni, setelah 37 tahun menanti perbaikan. Jembatan ini tepatnya berada di wilayah Desa Cidadap, Kecamatan Cidadap, Kabupaten Sukabumi.

Warga berharap pembangunan  jembatan Cibuni yang sudah lama rusak dan sudah memakan korban dapat segera tuntas, sehingga aktivitas tidak terganggu.

Pembangunan jembatan Cibuni ini, juga disambut gembira oleh warga Cijati, Desa Padaasih, Kecamatan Kadupandak, Kabupaten Cianjur. "Mudah-mudahan perbaikan jembatan cepat rampung, sehingga aktivitas warga bisa berjalan normal dan aman," kata warga Kadupandak, Suhaemi. 

Baca Juga: Terapkan Protokol Kesehatan, Taman Safari Indonesia Buka Mulai 15 Juni 2020

Usai melakukan peletakan batu pertama, Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan, pembangunan jembatan sepanjang 120 meter dan menelan biaya Rp 33 miliar ini diharapkan rampung awal Desember 2020 mendatang. 

"Perbaikan jembatan Cibuni ini memperoleh skala prioritas yang harus secepatnya direalisasikan. Terutama demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Marwan Hamami, Jumat 12 Juni 2020. 

Selain itu, katanya, jembatan Cibuni ini merupakan jembatan penghubung warga di beberapa kecamatan di Sukabumi dan Kabupaten Cianjur. Jembatan kondisinya sangat mengkhawatirkan ini sangat vital bagi aktivitas warga kedua wilayah ini.

Baca Juga: Ancol Akan Segera Buka, Ratusan Karyawan Lakukan Tes Covid-19

"Sebagian besar badan jembatan dalam kondisi rapuh karena dimakan usia. Bayangkan saja sudah hampir 37 tahun, jembatan ini baru diperbaiki kembali," katanya.

Marwan mengatakan, jembatan Cibuni  sangat vital untuk distribusi hasil pertanian dan hasil bumi lainnya. "Atas bantuan Pak Gubernur, akhirnya terealisasi pembangunan jembatan ini. Mudah-mudahan Desember ini selesai," katanya. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat