kievskiy.org

Wabah PMK Mengintai Jelang Idul Adha 2022, Kabupaten Ciamis Terancam Kekurangan Stok Sapi Kurban

Ilustrasi. Petugas melakukan pemeriksaan sapi di kandang milik peternak di wilayah Ciamis, Kabupaten Ciamis. Hewan ternak tersebut dipersiapkan untuk kurban.
Ilustrasi. Petugas melakukan pemeriksaan sapi di kandang milik peternak di wilayah Ciamis, Kabupaten Ciamis. Hewan ternak tersebut dipersiapkan untuk kurban. /Pikiran Rakyat/Nurhandoko Wiyoso

PIKIRAN RAKYAT - Menjelang Hari Raya Idul Adha 2022, Kabupaten Ciamis menghadapi kekurangan sapi hampir 1.000 ekor. Sebaliknya tatar galuh Ciamis justru surplus domba dan kambing.

“Dalam suasana wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), kami masih menghadapi kekurangan cukup banyak, sekira 966 ekor sapi, dari kebutuhan sebanyak 4.266 ekor,” kata Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) Kabupaten Ciamis, Syarif Nurhidayat, kepada wartawan di sela Sosialisasi Pelaksanaan Kurban, Pemotongan Hewan Kurban dan Lalulintas Ternak dalam situasi wabah PMK, di Setda Ciamis pada Senin, 20 Juni 2022.

Dia mengatakan, hasil pendataan saat ini terdapat sekira 3.300 ekor sapi dan 81.000 domba dan kambing. Perkiraan kebutuhan ternak kurban sapi 4.266 ekor sapi dan 5.868 ekor domba dan kambing.

Baca Juga: 1.024 Ternak di Aceh Barat Terjangkit PMK, 2 di Antaranya Mati

“Dari data tersebut, sapi masih kurang, sebaliknya domba dan kambing berlebih. Untuk menutupi kekurangan, kami berupaya mendatangkan hewan kurban dari daerah lain, dengan regulasi sangat ketat dan dinyatakan sehat, yang dilengkapi dengan SKKH (Surat Keterangan Kesehatan Hewan),” tuturnya.

Menyinggung lalulintas ternak, Syartif menambahkan, sejak akhir bulan Mei sampai 14 Juni 2022 tercatat Ciamis mengeluarkan atau mengirim 250 ekor domba dan kambing. Hal itu atas  permintaan dari Kabupaten Bandung, Kabupaten Bogor, Kota Tangerang dan Tangerang Selatan.

Sedangkan untuk menambah stok kebutuhan, Ciamis mendatangkan sebanyak 109 ekor sapi dari Bandung, Trenggalek, Yogjakarta, Probolinggo dan Madura.

Baca Juga: Wabah PMK Mengintai Jelang Idul Adha 2022, Kondisi Hewan Kurban Kini Bisa Dicek Lewat Aplikasi

“Kami berharap sisa waktu yang ada, masih ada sapi kurban sehat yang datang,” ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat