kievskiy.org

Bertahun-tahun Menumpuk, Sampah di Ruas Jalan Bandung-Cirebon Memanjang hingga Ratusan Meter

Sejumlah anggota TNI dan Polri dari Koramil dan Polsek Sumberjaya, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka bersama warga Desa Paningkiran, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka tengah membersihkan sampah yang menumpuk bertahun tahun di ruas jalan Nasional anyara Bandung-Cirebon, Minggu (19/7/2020). Sampahs ebagian diangkut dengan kontainer ke TPA Heuleut sebagian dibakar. Pembersihan sampah dilakukan karena menganggu keindahan ruas jalan nasional.8
Sejumlah anggota TNI dan Polri dari Koramil dan Polsek Sumberjaya, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka bersama warga Desa Paningkiran, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka tengah membersihkan sampah yang menumpuk bertahun tahun di ruas jalan Nasional anyara Bandung-Cirebon, Minggu (19/7/2020). Sampahs ebagian diangkut dengan kontainer ke TPA Heuleut sebagian dibakar. Pembersihan sampah dilakukan karena menganggu keindahan ruas jalan nasional.8 /Kabar Cirebon/Tati Purnawati

PIKIRAN RAKYAT - Sejumlah anggota TNI dari Koramil 1711 Sumberjaya dan Kepolisian Sektor Sumberjaya serta warga lakukan pembersihan sampah di ruas jalan Nasional antara Bandung-Cirebon tepatnya di Desa Paningkiran, Kecamatan Sumberjaya, Minggu 19 Juli 2020.

Sampah tersebut sudah menumpuk beretahun-tahun memanjang hingga ratusan meter dengan ketinggian lebih dari 50 cm. Lokasi tersebut menjadi tempat pembuangan sampah warga dari berbagai daerah, tak heran sampah tersebut hampir meluber ke bandan jalan.

Saat kemarau dan angin besar, sampah plastik dan daun serta sampah yang bebannya ringan tertiup angin, sampahpun bertebaran yang terkadang menurut warga kantung plastik bsia terbang ke jalan dan ada kalanya menutupi kaca kendaraan hingga menghalangi penglihatan.

Baca Juga: Sekolah Keluhkan Biaya Bantuan Internet Selama Belajar di Rumah, DPRD Jabar Siapkan Beberapa Upaya

Tidak diketahui siapa yang pertama memulai membuang sampah di lokasi tersebut, namun akhirnya hampir semua orang membuangnya di pinggir jalan, karena tidak ada tempat pembuangan sampah akhir.

“Masyarakat inginnya mudah, karena tidak ada tempat lain yang jadi tempat pembuangan sampah,” ungkap seorang warga.

Danramil Sumberjaya Kapten Arm Dedem Suparman dan Kapolsek Sumberjaya Ajun Komisaris Polisi Endoy Sahru mengungkapkan, kegiatan pembersihan sampah dilakukan ketika melihat tumpukan sampah di ruas jalur jalan utama yang dinilai menganggu keindahan serta kesehatan, karena lokasi pembuangan sampah juga jaraknya cukup dekat dengan pemukiman dan bahkan berseberangan dengan sebuah pabrik.

Baca Juga: MotoGP 2020 Jerez: Puji Pebalap Yamaha dan Suzuki, Tantang Lihat Hasil Balapan di Seri Spanyol

“Kami sementara melibatkan 20 orang dari Koramil dan Polsek ditambah warga setempat,” kata Endoy.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat