kievskiy.org

Sigap dan Penuh Terobosan, Bupati: Cirebon Jadi Role Model AKB di Jawa Barat

Bupati Cirebon Imron  menghadiri acara sosialisasi DAK Fisik Bidang Pendidikan Dasar.
Bupati Cirebon Imron menghadiri acara sosialisasi DAK Fisik Bidang Pendidikan Dasar. /Dok. Humas Pemkab Cirebon

PIKIRAN RAKYAT - Di luar dugaan, Kabupaten Cirebon, ternyata dijadikan role model penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) yang berlaku mulai awal bulan Agustus 2020 ini.

Di Jawa Barat, daerah di pantai utara ini dinilai paling siap, saat memasuki era new normal di tengah pandemi Covid-19 yang belum juga berakhir.

"Di tengah pandemi, tentu ini seperti pelipur lara. Meski begitu tidak boleh  lengah dan terlena. Kabupaten Cirebon tetap serius dan fokus bagaimana wabah tertanggulangi, dan ekonomi kembali normal," tutur Bupati Cirebon H Imron Rosyadi, Minggu, 2 Agustus 2020.

Baca Juga: Peringati Haul Ke-467 Sunan Gunung Jati Cirebon, PR Luqman: Kami Ingatkan Nilai-Nilai Dakwah

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Cirebon. Untuk penerapan AKB,  dijadikan daerah percontohan bagi kabupaten dan kota lain di Jawa Barat.

Hasil monitoring dan evaluasi (Monev), Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat, Dani Ramdan, menguatkan penilaian positif itu. Tidak saja langkah taktis dan strategis sebagai antisipasi persiapan AKB,  kebijakan selama penanganan wabah virus Corona, juga dinilai sebagai terbaik.

"Kebijakan diterapkan dengan koordinasi yang baik. Seluruh unsur di gugus tugas, sangat pro aktif. Langkah antisipasi dilakukan sejak awal pandemi muncul," tuturnya.

 Baca Juga: Prank Hari Raya ala Edo Putra: dari Daging Kurban hingga Amplop THR Isi Sampah

Pemkab Cirebon, melalui Gugus Tugas Penanganan Covid-19, cepat dan sigap  menentukan kebijakan dan pelaksaannya. Berbagai terobosan  dilakukan, justru saat daerah lain di Jawa Barat, masih bimbang menghadapi wabah global ini.

"Tidak berlebihan bila Jawa Barat menjadikan Kabupaten Cirebon sebagai role model penanggulangan wabah hingga persiapan penerapan AKB. Kami mendorong kabupaten dan kota lain mencontoh Kabupaten Cirebon, disesuaikan kondisi  tiap daerah," tutur Dani.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat