kievskiy.org

Kebakaran di Jembatan Leuwigoong Sukabumi, Api Diduga dari Rongsokan

Ilustrasi kebakaran.
Ilustrasi kebakaran. /Pixabay/Alexa

PIKIRAN RAKYAT - Kebakaran terjadi di tebing Jembatan Leuwigoong Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi pada Senin, 22 Desember 2023. Diduga kebakaran berawal dari pembakaran barang bekas atau rongsokan.

Satu unit kendaraan pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Namun, kondisi jalanan yang padat dan macet sempat membuat proses pemadaman terkendala.

Warga setempat, Yadi Mulyadi (59) mengatakan bahwa api berasal dari tumpukan sampah dan rongsokan yang semula diduga sengaja dibakar oleh orang tak bertanggung jawab. Lanjut Yadi, kebakaran tersebut sempat membuat warga yang ada di sekitar lokasi panik dan heboh, terutama para pemilik toko yang letaknya dekat dengan lokasi.

"Jadi dugaan awal ini ada yang bakar rongsokan terus lama-kelamaan api membesar sampai membakar lahan di tebing. Ini sudah yang kedua kalinya terjadi. Dulu waktu ada almarhum bapak saya, tempat ini dijaga dan dipelihara kebersihannya. Setelah bapak saya meninggal tempat ini jadi penampungan barang bekas atau rongsok.

"Saya berharap pemerintah setempat menertibkan saung-saung yang dipakai dan dihuni penampung barang rongsok supaya lingkungan kembali bersih seperti sebelumnya dan tidak terjadi kebakaran seperti ini lagi," kata Yadi.

Senada dikatakan Jumhana (61) warga Kampung Pojok Kelurahan Cibadak yang letaknya beberapa meter dari Jembatan Leuwigoong. Ia ingin agar pemerintah segera menertibkan saung atau gubuk di bawah Jembatan Leuwigoong.

"Tempat itu malah jadi tempat penampungan barang bekas. Setelah ini saya mau lapor ke pemerintah daerah supaya ini segera ditangani," ujar Jumhana.

Keberadaan warga terlantar

Lurah Cibadak Budi Eka Andriana mengaku sudah melakukan pengecekan langsung ke lapangan. Dari hasil asesmen ada beberapa temuan, yakni tentang keberadaan orang terlantar yang tinggal di bawah Jembatan Leuwigoong.

Setelah ditanya, warga tersebut berasal dari Majalaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Namun Budi tak menemukan satu pun bukti identitas di gubuk-gubuk kolong jembatan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat