kievskiy.org

KPU Karawang Nonaktifkan Anggota PPK yang Ketahuan Utak-atik Suara Caleg Pemilu 2024

KPU Karawang disaksikan pihak Bawaslu setempat menggelar Rapat Pleno Terbuka  terkait Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Kabupaten pada Pemilu 2024. Ada anggota PPK utak-atik suara caleg.
KPU Karawang disaksikan pihak Bawaslu setempat menggelar Rapat Pleno Terbuka terkait Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Kabupaten pada Pemilu 2024. Ada anggota PPK utak-atik suara caleg. /Pikiran Rakyat/Dodo Rihanto

PIKIRAN RAKYAT - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang menonaktifkan seorang anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) karena terbukti mengutak-atik suara calon legislatif (caleg) di wilayah kerjanya. Kali ini, sanksi tersebut dijatuhkan kepada anggota PPK Lemahabang itu sengaja mengubah data C-Hasil Plano.

Hal itu disampaikan Ketua Divisi Parmas dan SDM KPU Karawang, Ikmal Maulana, saat dihubungi pada Minggu, 3 Maret 2024. "Sanksi itu kami jatuhkan di tengah pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara yang masih berlangsung. Sebelumnya, kami telah menjatuhkan sanksi yang sama terhadap Ketua dan seorang anggota PPK Pakisjaya," ujar Ikmal.

Menurutnya, anggota PPK Lemahabang yang dinonaktifkan itu berasal dari divisi ODP. Dia dengan sengaja melakukan perubahan data C-Hasil Plano.

Dugaan kecurangan itu, lanjut Ikmal, terungkap setelah pihak Bawaslu Karawang bersurat ke KPU yang berisi saran pencermatan kembali hasil Rapat Pleno Rekapitulasi PPK Lemahabang.

Dalam surat bernomor 006/PM.00.02/K.JB/2/2024 itu, Bawaslu Karawang menyarankan KPU melakukan pencermatan data di 5 desa di Lemahabang. "Awalnya kami klarifikasi pada tanggal 29 Februari, semua sudah ditanya dan tidak ada pengakuan kecurangan," kata Ikmal.

Namun, lanjut dia, pada 1 Maret 2024, Bawaslu menerbitkan lagi surat rekomendasi terkait pencermatan data. Atas dasar itu, KPU memanggil ulang pihak PPK Lemahabang.

Dari hasil klarifikasi kali kedua itu, muncul pengakuan dari salah seorang PPK Divisi ODP yang melakukan perubahan data C plano tanpa sepengetahuan anggota lainnya.

Setelah mengetahui ada kecurangan yang dilakukan seorang PPK Lemahabang, KPU Karawang memutuskan untuk menonaktifkan PPK tersebut. "Surat penonaktifan tertuang dalam SK nomor 1208 tahun 2024, dan yang bersangkutan wajib menjalani sidang pemeriksaan etik."

Ketua Bawaslu Karawang yang dihubungi secara terpisah, Engkus Kusnadi, membenarkan adanya rekomendasi pencermatan data di beberapa desa di Kecamatan Lemahabang. "Betul kami memang telah menyampaikan rekomendasi agar dilakukan pencermatan di lima desa," ucap Engkus.

Engkus menyebut penonaktifan anggota PPK Lemahabang itu merupakan kewenangan pihak KPU Karawang. "Penonaktifan itu ranah internal KPU, kami tidak ikut campur," katanya.***

Terkini Lainnya

  • Tags

  • Caleg

  • anggota PPK

  • KPU Karawang

  • Pemilu 2024

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Drs Kusmana Hartadji, MM: Konsisten Jalankan Amanah

  • KPU Umumkan Anggota KPU Jabar 2023-2028, Berikut Daftarnya

  • Waspada Angin Kencang di Empat Wilayah Jawa Barat, BMKG Beberkan Faktor Penyebabnya

  • Tangis Haru Dandim 0625 Letkol Yusuf Andriyanto Saat Tinggalkan Pangandaran

  • Sejoli Mesum Asal Garut Pemeran Video Live Streaming Asusila Ditangkap Polisi

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Profil Dewi Paramita, Mantan Kekasih Ibrahim Risyad Sebelum Menikah dengan Salshabilla Adriani

  • Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Batang Jawa Tengah Sore Ini

  • Prediksi Skor Argentina vs Kanada di Copa America 10 Juli 2024: Kondisi Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Spanyol vs Prancis Euro 10 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Ibrahim Risyad Diduga Cinlok dengan Salshabilla Adriani Saat Masih Pacaran dengan Dewi Paramita

  • Perjalanan Cinta Ibrahim Risyad dan Salshabilla Adriani, Dikabarkan Menikah Hari Ini 7 Juli 2024

  • Pegi Setiawan Dibebaskan Hari Ini, Hakim: Status Tersangkanya Tidak Sah

  • Jawaban Polri Setelah Pegi Setiawan Dinyatakan Bebas dan Gugur sebagai Tersangka Kasus Vina Cirebon

  • 11 Program Pemerintah Pakai Singkatan Nyeleneh: Siska Ku Intip, Mas Dedi Memang Jantan, dan Jebol Ya Mas

  • Indonesia Diguncang Gempa 8 Kali Hari Ini 7 Juli 2024, Paling Kencang di Batang Jateng

  • Kabar Daerah

  • Badai Beryl di Texas AS, Akibatnya 2 Juta Warga Tanpa Aliran Listrik

  • Tragis! Gapura Sekolah MTs Al Muhajirin Ambruk, Dugaan Konstruksi Asal Jadi dan Pengawasan Minim

  • Minim Kandidat, Pilkada Lambar dan Pilwakot Bandar Lampung Berpotensi Lawan Kotak Kosong

  • Warga Surabaya Wajib Tahu, Ada Rangkaian Acara Seru dan Edukatif Menanti Peringati HUT KRM, Apa Saja?

  • Gerindra Usung Mantan Wagub Jakarta Berpasangan dengan Marshel Widianto di Pilwakot Tangsel

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat