kievskiy.org

Pilkada 2020, Polda Jawa Barat Turut Lakukan Patroli Siber Kampanye Daring

Ilustrasi Pilkada Serentak 2020.
Ilustrasi Pilkada Serentak 2020. /Pikiran-Rakyat.com/Fian Afandi

PIKIRAN RAKYAT - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menyatakan turut melakukan patroli secara siber untuk mengawasi kampanye yang dilakukan para calon dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang dilakukan secara daring.

Kabidhumas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan pihak kepolisian memang memiliki grup siber. Grup ini fungsinya adalah untuk memantau potensi pelanggaran dalam tahapan kampanye ini.

"Kita ada grup sibernya karenanya kita akan melakukan pengawasan, makanya ada tim multimedianya. Selain itu juga grup pengawasannya dalam rangka Pilkada serentak ini," katanya.

Baca Juga: Tompi Unggah Foto Berjudul Terawan, Najwa Shihab Langsung Bereaksi

Selain pelanggaran mekanisme dalam kampanye daring, Polda Jawa Barat juga bakal mengawasi tindakan negatif seperti ujaran kebencian, hoaks, dan hal lainnya yang berpotensi dilakukan para calon dalam Pilkada.

Apabila ditemukan, pihaknya bakal sesegera mungkin melakukan klarifikasi terhadap pelaku yang bersangkutan. Apabila terbukti, maka pelaku bakal dilakukan tindakan tegas sesuai hukum yang berlaku.

"Dari kita sendiri akan mengecek langsung akan klarifikasi, kalau seandainya itu memang tidak sesuai dengan kebijakan aturan pemerintah, baru kita lakukan tindakan tegas," katanya.

Baca Juga: Viral Video Oknum ASN Berkaraoke Ria di Kantor Kelurahan, Camat Bandung Kulon Angkat Bicara

Selain pengawasan kampanye daring, ia juga memastikan pengawasan kampanye secara tatap muka tetap menjadi target pihak kepolisian.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat