kievskiy.org

Bappenas Buka Lowongan Kerja April 2023, S1 Semua Jurusan Boleh Melamar

Ilustrasi lowongan kerja.
Ilustrasi lowongan kerja. /Pexels/ukas Pexels/ukas

PIKIRAN RAKYAT – Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Bappenas membuka lowongan pekerjaan pada April 2023. Salah satu kementerian yang ada dalam Pemerintah Indonesia ini bergerak di bidang perencanaan pembangunan nasional.

Dalam fungsinya sebagai perencanaan, Bappenas pun memiliki sejumlah peran, yakni dalam penyusunan ekonomi mikro, penyusunan tema, sasaran, arah kebijakan, dan prioritas pembangunan.

Kemudian, Bappenas juga memiliki peran untuk koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan perencanaan dan penganggaran.

Selain itu, Bappenas juga akan melakukan persiapan rancang bangun sarana dan prasarana, penyusunan rencana pembangunan nasional secara tematik, holistik, integratif, dan spasial (THS) dalam penetapan program dan kegiatan K/L/D, serta kesepakatan global juga menjadi bagian dari peran Bappenas.

Baca Juga: Sempat Tertimbun Longsor, Akses Penghubung Tiga Desa di Tasikmalaya Kembali Bisa Dilalui

Pada April 2023 ini, Bappenas membuka lowongan kerja untuk sejumlah posisi, dengan syarat para calon pelamar sebagai berikut ini:

1. Tenaga Pengolah Data Perencanaan Pembangunan Bidang Agama, Pendidikan, dan Kebudayaan

- Bukan ASN atau anggota TNI/Polri,
- Pendidikan minimal S1 Statistika dari perguruan tinggi berakreditasi minimal B,
- IPK minimal 3.25 (dari skal 4.00),
- Memiliki kemampuan dalam mengolah data, menyajikan informasi, dan analisis hasil,
- Memiliki kemampuan menulis dan berpengalaman dalam menyusun laporan kegiatan,
- Menguasai isu-isu pembangunan bidang agama, pendidikan, dan kebudayaan,
- Mampu mengoperasikan aplikasi Ms. Office dan pengolahan data melalui aplikasi SPSS/Stata dan QGIS/ArcGIS (menjadi nilai tambah),
- Memiliki pengalaman mengolah data Susenas, Sukernas, dan Podes (menjadi nilai tambah),
- Memiliki motivasi kerja dan kemauan belajar yang tinggi,
- Menguasai infografis (menjadi nilai tambah).

Baca Juga: Dukung Pengusutan Transaksi Mencurigakan Rp349 T, Benny K Harman: Jangan Berhenti di Rafael Alun

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat